Prediksi Skor hingga Susunan Pemain Athletic Bilbao vs Manchester United di Semifinal Liga Europa

BeritaNasional.com - Athletic Bilbao akan menjamu Manchester United pada leg pertama semifinal Liga Europa 2024/2025 di Stadion San Mamés, Jumat (2/5/2025) dini hari WIB.
Tentunya, laga ini menjadi ujian berat bagi pelatih Setan Merah Ruben Amorim yang tengah berjuang menyelamatkan musim ini mereka melalui jalur Eropa. Lalu seperti apa prediksi jalannya laga nanti malam?
Jika melihat Athletic Bilbao tampil impresif di Liga Europa musim ini, mencatat enam kemenangan kandang dengan mencetak 14 gol dan hanya kebobolan dua. Mereka juga belum terkalahkan di San Mamés dalam kompetisi ini.
Motivasi tambahan datang dari kemungkinan bermain di final yang juga akan digelar di stadion mereka sendiri. Pemain sayap muda, Nico Williams, menjadi sorotan setelah pulih dari cedera dan siap tampil. Bersama sang kakak, Inaki Williams, mereka menjadi ancaman nyata bagi pertahanan lawan.
Di sisi lain, selama dipegang oleh Ruben Amorim, Manchester United menunjukkan performa solid di Liga Europa dengan mencetak 28 gol dalam delapan pertandingan dan belum terkalahkan.
Hanya saja, performa ini justru berbanding terbaik saat berlaga di liga domestik. Setan Merah bisa dibilang kurang memuaskan, menjadikan Liga Europa sebagai satu-satunya peluang meraih trofi musim ini.
Pada pertandingan nanti, Manchester United diperkirakan akan menurunkan beberapa pemain muda dan pelapis, dengan nama-nama seperti Facundo Pellistri dan Joe Hugill berpeluang tampil sejak awal.
Beberapa pemain inti seperti Dean Henderson, Tyrell Malacia, Amad Diallo, dan Kobbie Mainoo absen karena cedera.
Prediksi Starting XI
Prediksi susunan pemain Athletic Bilbao:
Simon; Gorosabel, Vivian, Alvarez, Berchiche; Ruiz de Galarreta, Jauregizar; I. Williams, Berenguer, N. Williams; Guruzeta
Prediksi susunan pemain Manchester United:
Onana; Yoro, Maguire, Shaw; Mazraoui, Ugarte, Casemiro, Dorgu; Fernandes, Garnacho; Hojlund
Prediksi Skor:
Manchester United mungkin tidak terlalu mengancam di Premier League, tetapi di kompetisi Eropa mereka tampil sangat berbeda, mencetak gol dari segala arah.
Namun, Athletic Club memiliki pertahanan terbaik di La Liga dan sangat sulit dikalahkan saat bermain di kandang jadi, tuan rumah diperkirakan akan membawa keunggulan tipis saat bertandang ke Inggris.
Dengan keunggulan kandang dan performa konsisten, Athletic Bilbao diunggulkan untuk meraih kemenangan tipis.Namun, Manchester United memiliki pengalaman dan kualitas individu yang bisa menjadi penentu. Pertandingan diprediksi berlangsung ketat dengan peluang gol dari kedua tim.
Athletic Bilbao 2-1 Manchester United
EKBIS | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
HUKUM | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu