Kapan Pertandingan Timnas Indonesia vs Bahrain Berlangsung?

Oleh: Harits Tryan Akhmad
Kamis, 17 Oktober 2024 | 14:35 WIB
Timnas Indonesia. (Foto/PSSI).
Timnas Indonesia. (Foto/PSSI).

BeritaNasional.com - Pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 sekarang ini tengah menjadi sorotan. Ya, Bahrain meminta pertandingan tersebut berlangsung di tempat netral alias tidak di Jakarta.

Asosiasi Sepak Bola Bahrain (BFA) mengajukan permohonan kepada AFC untuk memindahkan venue pertandingan melawan Timnas Indonesia saat Kualifikasi Piala Dunia 2026 tak digelar di Indonesia.

BFA merasa mendapatkan banyak ancaman dari netizen Indonesia. Maka dari itu, mereka mengajukan permohonan kepada AFC untuk pindah venue pertandingan melawan Indonesia.

Hal itu disampaikan mereka dalam akun Instagram Asosiasi Sepak Bola Bahrain pada Rabu (16/10/2024) malam WIB.

“Sejalan dengan keinginan Asosiasi Sepak Bola Bahrain dalam memastikan keselamatan para anggotanya, terutama anggota tim nasional, asosiasi kami sedang dalam proses menghubungi FIFA dan AFC untuk memberitahu mereka tentang perilaku yang tidak dapat diterima yang telah didapat oleh Asosiasi Sepak Bola Bahrain mulai dari ancaman, kata-kata hinaan dan pencemaran nama baik yang dapat mempengaruhi keselamatan anggota tim nasional saat bertanding di ibu kota Jakarta," tulis pernyataan tersebut.

Lalu, kapan sih laga Indonesia vs Bahrain akan berlangsung?

Laga Indonesia vs Bahrain sejatinya akan berlangsung pada 25 Maret 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Bisa dibilang, pertandingan Indonesia vs Bahrain adalah laga yang krusial bagi skuad Shin Tae-yong untuk menentukan peringkat akhir di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Pada pertandingan pertama, Timnas Indonesia dan Bahrain saling berbagi skor, 2-2. Akan tetapi tuan rumah justru mampu membuat gol kontroversi penyama kedudukan di menit 90+9 melalui sepakan Mohamed Marhoon.

Kontroversi ini dimulai ketika pertandingan memasuki menit ke-90, perangkat pertandingan mengangkat papan petunjuk bertuliskan angka enam pertanda injury time bakal berlangsung selama enam menit. 

Saat itu Timnas Indonesia sedang unggul 2-1. Di masa injury time, tidak banyak momen yang mengharuskan wasit Ahmed Al Kaf menghentikan pertandingan. Hanya ada beberapa pelanggaran yang tidak membuat pertandingan terhenti dalam waktu lama.

Namun ketika pertandingan sudah memasuki menit keenam masa injury time, wasit Ahmed Abu Bakar Al Kaf tidak juga meniup peluit. Pertandingan terus berjalan bahkan ketika laga sudah memasuki menit kesembilan masa injury time.

Saat itu Bahrain mendapatkan peluang melalui sepak pojok. Dalam skema sepak pojok itu, Marhoon bisa menyambar bola dan melesatkan si kulit bundar ke gawang. Skor berubah jadi 2-2 di menit kesembilan masa injury time.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: