Prabowo: Hentikan Dendam, Hilangkan Kebencian

Oleh: Ahda Bayhaqi
Minggu, 20 Oktober 2024 | 15:07 WIB
Presiden Prabowo menyapa rakyat (Beritanasional/Bachtiar)
Presiden Prabowo menyapa rakyat (Beritanasional/Bachtiar)

BeritaNasional.com - Presiden Prabowo Subianto meminta semua pihak untuk menghentikan dendam dan menghilangkan kebencian. Ia ingin bangsa Indonesia membangun gotong royong seperti ajaran Proklamator Bung Karno.

"Hentikan dendam, hilangkan kebencian, bangun kerukunan bangun gotong royong itu kepribadian bangsa Indonesia itu ajaran Bung Karno," ujar Prabowo dalam pidato perdana pelantikan presiden dan wakil presiden di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu (20/10/2024).

Prabowo menyatakan siap meneruskan estafet kepemimpinan Presiden ketujuh Joko Widodo agar tercapai cita-cita Indonesia Emas 2045.

"Siap bekerja keras menuju Indonesia Emas, menjadi bangsa yang kuat merdeka, berdaulat, adil, dan makmur," kata Prabowo.

Ketua umum Gerindra ini menuturkan, Indonesia harus menjadi bangsa yang mandiri. Tidak akan menganggu bangsa yang lain.

"Kita tidak mau mengganggu siapapun kita tidak mau mengganggu bangsa lain tapi kita juga tidak mengizinkan bangsa manapun mengganggu kita," kata Prabowo.sinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: