5 Berita Nasional Terpopuler: Update Korban Jiwa Gunung Lewotobi Laki-laki hingga Janji RK untuk Persija
BeritaNasional.com - Selamat pagi pembaca setia Beritanasional.com, hari ini kami sajikan lima berita terpopuler sepanjang Senin (4/11/2024).
Berita di posisi teratas berjudul Sedia Payung! BMKG Prakirakan Cuaca Jakarta Hari Ini Bakal Diguyur Hujan, Update Korban Jiwa Gunung Lewotobi Laki-Laki Bertambah Jadi 9 Orang.
Kemudian, ada berita Jokowi Senang Presiden Prabowo Mampir ke Solo, Janji Ridwan Kamil untuk Jadikan JIS Homebase Tetap Persija, dan Ini Daftar Lengkap Susunan Komisaris dan Direksi Pertamina, Mochamad Iriawan Jabat Komut. Simak Selengkapnya!
1. Sedia Payung! BMKG Prakirakan Cuaca Jakarta Hari Ini Bakal Diguyur Hujan
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca di sebagian wilayah Jakarta akan hujan ringan hingga sedang pada Senin siang hingga malam hari ini, Senin (4/11/2024).
Sebagaimana keterangan dari BMKG, pada pagi hari hujan ringan di Jakarta Barat saja. Sementara, wilayah Jakarta lainnya akan berawan tebal.
Siang harinya, hujan ringan mayoritas akan mengguyur wilayah Jakarta. Akan tetapi Kepulauan Seribu hanya akan berawan.
Malam harinya, hujan ringan melanda di Jakarta Selatan, Jakarta Barat dan Kepulauan Seribu. Untuk wilayah lainnya hanya akan berawan saja.
Simak selengkapnya, klik link di bawah:
Sedia Payung! BMKG Prakirakan Cuaca Jakarta Hari Ini Bakal Diguyur Hujan
2. Update Korban Jiwa Gunung Lewotobi Laki-Laki Bertambah Jadi 9 Orang
Otoritas kegunungapian (PVMBG) menaikkan status aktivitas vulkanik Gunung Lewotobi Laki-laki dari level III menjadi IV atau 'Awas'. Perubahan tersebut terhitung, Minggu, (3/11/2024) pukul 24.00 Wita.
Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari mengatakan gunung api yang terletak Kabupaten Flores Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur, mengalami kenaikan kegempaan vulkanik. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi atau PVMBG memantau adanya letusan pada Minggu kemarin (3/11), pukul 23.57 waktu setempat. Letusan berlangsung selama 1.450 detik.
Simak selengkapnya, klik link di bawah:
Update Korban Jiwa Gunung Lewotobi Laki-Laki Bertambah Jadi 9 Orang
3. Jokowi Senang Presiden Prabowo Mampir ke Solo
Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) merasa senang karena dirinya dikunjungi oleh Presiden Prabowo Subianto. Diketahui pada hari Minggu (3/11/2024) Prabowo mampir ke kediaman Jokowi di Solo, Jawa Tengah.
Momen itu dikatakan Jokowi melalui akun media sosial akun X-nya @jokowi, Senin (4/11/2024).
"Senang sekali Pak Presiden Prabowo Subianto @prabowo menyempatkan mampir ke kediaman tadi malam," ujar Jokowi.
Jokowi pun mengajak Prabowo untuk makan malam bersama di sekitaran kediamannya.
"Saya juga mengajak beliau menikmati sajian khas tradisional di rumah makan sekitar," ungkap Jokowi.
Simak selengkapnya, klik link di bawah:
Jokowi Senang Presiden Prabowo Mampir ke Solo
4. Janji Ridwan Kamil untuk Jadikan JIS Homebase Tetap Persija
Calon gubernur Jakarta Ridwan Kamil (RK) berbicara mengenai kesulitan Persija untuk menjalankan partai kandang di wilayah Jakarta. Ia pun berjanji jika terpilih menjadi Gubernur Jakarta akan menjadikan Jakarta International Stadium (JIS) sebagai markas utama bagi Macan Kemayoran.
RK menilai bahwa sejauh ini Persija seperti customer dan bukanlah prioritas utama untuk menggunakan Stadion JIS.
"Saya juga tentunya satu hal yang saya lihat di JIS itu kan Persija-nya diperlakukan seperti salah satu customer ya, bukan utama. Ya nanti kita jadikan markas utama," ujar Ridwan Kamil di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (4/11/2024).
Simak selengkapnya, klik link di bawah:
Janji Ridwan Kamil untuk Jadikan JIS Homebase Tetap Persija
5. Ini Daftar Lengkap Susunan Komisaris dan Direksi Pertamina, Mochamad Iriawan Jabat Komut
Susunan direksi dan komisaris Pertamina mengalami perubahan setelah adanya rapat umum pemegang saham (RUPS) pada Senin (4/11/2024).
Vice President Corporate Communication PT Pertamina Fadjar Djoko Santoso mengungkapkan pergantian direksi dan komisaris Pertamina adalah kewenangan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sebagai pemegang saham.
“Pergantian kepemimpinan perusahaan merupakan proses normal dan wajar sebagaimana ketentuan yang ada,” ungkapnya di Jakarta pada Senin yang dikutip dari Antaranews.
Simak selengkapnya, klik link di bawah:
Ini Daftar Lengkap Susunan Komisaris dan Direksi Pertamina, Mochamad Iriawan Jabat Komut
(Fadia Rahma B/Magang)
5 bulan yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
DUNIA | 4 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
HUKUM | 5 jam yang lalu