Rabu, 26 Maret 2025
JADWAL SALAT & IMSAKIAH
Imsak
00:00
Subuh
00:00
Zuhur
00:00
Ashar
00:00
Magrib
00:00
Isya
00:00

Jelang Timnas Indonesia vs Bahrain, Gerald Vanenburg Sampaikan Pesan Ini

Oleh: Harits Tryan Akhmad
Selasa, 25 Maret 2025 | 16:16 WIB
Asisten pelatih Timnas Indonesia Gerald Vanenburg. (Foto/instagram geraldvanenburg).
Asisten pelatih Timnas Indonesia Gerald Vanenburg. (Foto/instagram geraldvanenburg).

BeritaNasional.com - Asisten pelatih Timnas Indonesia Gerald Vanenburg memberikan pesan menjelang pertandingan Indonesia menghadapi Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia akan melakoni laga krusial melawan Bahrain dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran ketiga, Grup C zona Asia. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Selasa, (25/3/2025).

Akan tetapi, Timnas Indonesia masih terbayang-bayang kekalahan besar dari Australia dengan skor 1-5. Hasil buruk itu, membuat Timnas Indonesia harus turun ke peringkat ke-4 sementara grup C dengan torehan 6 poin. 

“Kita adalah satu tim, dan kita akan melakukan segala daya upaya untuk mengharumkan nama Indonesia!” tulis Vanenburg dalam unggahan di instagram dilihat, Selasa (25/3/2025).

Memang, Timnas Indonesia harus mewaspadai kekuatan dari Bahrain meskipun bermain di kandang sendiri. Apalagi, di laga terakhir hanya kalah 0-2 dari Jepang.

Pelatih Kepala Timnas Bahrain Dragan Talajic mengatakan timnya datang ke Indonesia dengan kepercayaan tinggi. Dia pun sesumbar bakal memenangi pertandingan menghadapi Jay Idzes dkk. 

"Seperti yang kami katakan banyak kali di sini, kami datang dengan kesehatan yang baik, kami datang dengan kepercayaan dan kami datang untuk memenangkan pertandingan," paparnya saat konferensi pers sebelum pertandingan pada Senin (24/5/2025).

Di sisi lain,  Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, mengaku antusias menjelang pertandingan melawan Bahrain dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. 

Kluivert menyadari bahwa atmosfer di SUGBK akan sangat luar biasa dengan dukungan penuh dari para suporter Indonesia. Bahkan, menurutnya hal itu sedikit sudah dirasakannya saat laga perdananya melawan Australia di Stadion Sydney.

“Kami sudah merasakan atmosfer suporter saat melawan Australia. Saya rasa para suporter sangat luar biasa. Mereka selalu mendukung para pemain dan memberikan motivasi ekstra,” ujar Kluivert dalam konferensi pers jelang laga, Senin (24/3/2025) malam.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: