Progres Perbaikan Sistem Layanan Bank DKI: Validasi Tim Internal dan Eksternal Berlangsung

Oleh: Lydia Fransisca
Rabu, 16 April 2025 | 21:32 WIB
Ilustrasi Bank DKI. (Foto/Bank DKI)
Ilustrasi Bank DKI. (Foto/Bank DKI)

BeritaNasional.com -  Bank DKI mengungkapkan bahwa pihaknya masih tengah memproses perbaikan sistem layanan transfer antar-bank.

Layanan perbankan Bank DKI sementara ini tidak dapat digunakan karena pihak bank sedang melakukan pemeliharaan sistem untuk meningkatkan keandalan dan penguatan keamanan layanan.

Direktur Utama Bank DKI, Agus H. Widodo, menjelaskan bahwa proses perbaikan saat ini masih berada dalam tahapan validasi bersama tim internal dan eksternal.

"Progresnya masih dalam tahap itu. Mudah-mudahan, jika semuanya berjalan lancar, minggu ini kami bisa segera membuka layanan kembali," kata Agus dalam media briefing, Rabu (16/4/2025).

Agus menambahkan, proses validasi dilakukan secara menyeluruh bersama tim internal Bank DKI, serta melibatkan tim dari mitra teknologi seperti IBM, untuk memastikan bahwa seluruh perbaikan telah sesuai dengan standar keamanan dan performa layanan.

"Tapi kami belum bisa menjanjikan waktu pasti, karena tim, baik internal Bank DKI, IBM, maupun tim lain, akan bekerja sama untuk mevalidasi setiap perbaikan yang telah kami lakukan," ujar Agus.

Agus juga menekankan bahwa proses ini memerlukan waktu dan kehati-hatian demi memastikan keamanan sistem serta melindungi kepentingan nasabah.

"Ini masalah waktu. Harapan saya sih, jika semuanya berjalan dengan baik, layanan bisa segera pulih. Namun, semua ini semata-mata demi keamanan nasabah," ucap Agus.

Lebih lanjut, Bank DKI juga menyampaikan permohonan maaf sebesar-besarnya atas ketidaknyamanan yang dialami nasabah selama proses ini berlangsung.

Bank DKI memastikan bahwa dana nasabah tetap aman dan berkomitmen untuk menyelesaikan setiap kendala yang dihadapi nasabah dengan sebaik-baiknya.

"Bagi nasabah yang ingin menyampaikan pertanyaan atau pengaduan, Bank DKI membuka akses melalui Call Center 1500-351, layanan pesan di media sosial resmi Bank DKI, atau dengan mendatangi kantor cabang maupun kantor cabang pembantu terdekat, termasuk yang tetap beroperasi selama libur Lebaran," jelasnya.

"Bank DKI akan terus memberikan informasi terkini kepada nasabah terkait perkembangan perbaikan layanan," tambahnya sebagai penutupan.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: