KRL Rute Manggarai-Bogor Tertemper Mobil di Cilebut

Oleh: Tim Redaksi
Sabtu, 19 April 2025 | 20:25 WIB
KRL Rute Manggarai-Bogor Tertemper Mobil di Stasiun Cilebut
KRL Rute Manggarai-Bogor Tertemper Mobil di Stasiun Cilebut

BeritaNasional.com - Sebuah insiden terjadi pada perjalanan KA 1040 rute Manggarai–Bogor, Sabtu (19/4/2025), di mana kereta tertemper kendaraan mobil di perlintasan antara Stasiun Cilebut dan Stasiun Bogor. Akibat kejadian tersebut, perjalanan kereta sempat terganggu dan saat ini tengah dilakukan proses evakuasi di lokasi kejadian.

Informasi resmi dari akun media sosial X KAI Commuter menyebutkan bahwa peristiwa ini mengakibatkan rekayasa pola operasi perjalanan Commuter Line. Untuk sementara waktu, jalur antara Cilebut hingga Bogor tidak dapat dilalui secara normal.

“KAI Commuter akan mengoperasikan perjalanan dengan satu jalur, dan perjalanan Commuter Line untuk sementara waktu hanya sampai Stasiun Cilebut dan Stasiun Bojonggede untuk kembali ke arah Manggarai atau Jakarta Kota,” tulis KAI Commuter dalam keterangannya.

Langkah ini diambil guna menjaga kelancaran perjalanan kereta lain serta mendukung proses evakuasi yang masih berlangsung. Para pengguna Commuter Line diimbau untuk menyesuaikan perjalanan dan memperhatikan informasi terbaru dari petugas maupun kanal resmi KAI Commuter.

KAI Commuter juga menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan dan berharap para pengguna tetap bersabar serta mengikuti arahan dari petugas di lapangan.sinpo

KRL Rute Manggarai-Bogor Tertemper Mobil di Cilebut. (Foto/X/sakura_tajo).
Editor: Harits Tryan
Komentar: