Brando Susanto Meninggal Dunia, Pramono Sampaikan Duka Cita

Oleh: Dyah Ratna Meta Novia
Minggu, 27 April 2025 | 15:42 WIB
Ilustrasi berduka cita (Foto/Pixabay)
Ilustrasi berduka cita (Foto/Pixabay)

BeritaNasional.com - Anggota Komisi C DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PDI Perjuangan (PDIP) Brando Susanto tutup usia di acara halalbihalal 'Terimakasih Perjuangan Rakyat Jakarta' di Jakarta Internasional Velodrome (JIV), Jakarta Timur pada Minggu (27/4/2025) siang. 

Acara itu dihadiri Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung-Rano Karno dan pejabat PDIP DKI Jakarta lainnya yang berhasil memenangkan pasangan calon mereka di Pilgub 2024.

Mulanya, Brando memberikan sambutan di atas panggung sebagai ketua panitia acara. Namun tak lama kemudian, ia tiba-tiba terjatuh berlutut hingga tengkurap.

Satgas dan elite PDIP berupaya mengevakuasi Brando dan membawa ke rumah sakit terdekat hingga akhirnya dinyatakan meninggal dunia.

"Innalillahi wainnailaihi rojiun, sahabat kita, teman kita, ketua panitia kita, kita saksikan bersama tadi tengah memberikan sambutan saya mendapatkan kabar kalau sahabat kita Brando meninggal dunia," kata Pramono dalam sambutannya.

"Untuk itu saya mengajak untuk mendoakan semoga Brando mendapatkan surga atas apa yang telah diberikan, Alfatihah," tambahnya.

Pramono juga mengajak ribuan kader DPD PDIP Jakarta agar tidak menyerah dan melanjutkan perjuangan Brando Susanto hingga akhir hayat.

"Kita tidak boleh menyerah, kita harus tetap bekerja karena apa yang dilakukan sahabat kita Brando merupakan contoh bagi kita semua bekerja sampai dengan akhir hayat," tandasnya.
 sinpo

Editor: Lydia Fransisca
Komentar: