Bournemouth Tebus Kiper Chelsea Djordje Petrovic Seharga Rp 545 Miliar

Oleh: Tarmizi Hamdi
Kamis, 17 Juli 2025 | 04:30 WIB
Kiper Djordje Petrovic resmi bergabung dengan Bournemouth. (Foto/Instagram AFCB)
Kiper Djordje Petrovic resmi bergabung dengan Bournemouth. (Foto/Instagram AFCB)

BeritaNasional.com - Bournemouth berhasil merampungkan transfer kiper Chelsea, Djordje Petrovic, dengan nilai fantastis £25 juta atau senilai Rp 545 miliar. 

Dilansir dari BBC News pada Rabu (16/7/2025), kiper internasional Serbia ini menjadi rekrutan ketiga Bournemouth di bursa transfer musim panas ini. Petrovic akan memperkuat tim berjuluk The Cherries ini dengan kontrak berdurasi lima tahun.

Petrovic, yang berusia 25 tahun, sebelumnya bergabung dengan Chelsea dari New England Revolution pada tahun 2023 dengan kesepakatan senilai £14 juta. 

Musim lalu, ia menghabiskan masa pinjaman di klub Prancis, Strasbourg. Penampilannya selama masa pinjaman tersebut sangat impresif. 

Ia bahkan dinobatkan sebagai pemain terbaik musim ini setelah membawa Strasbourg finis di posisi ketujuh Ligue 1 dan mengamankan tempat di Liga Konferensi Eropa.

Mengenai kepindahannya, Petrovic menyatakan ambisi besarnya bersama klub barunya. 

"Saya datang ke Bournemouth karena saya ingin berkembang dan bermain di level terbaik," kata Petrovic. 

"Bersama klub ini, dengan fasilitas ini, saya yakin kita bisa mencapainya. Saya ingin membantu tim meraih hasil, berkembang setiap hari, dan menjadi pemain yang lebih baik," ucapnya.

Petrovic yang telah mengoleksi tujuh caps untuk Timnas Serbia tercatat membuat 23 penampilan di Premier League bersama Chelsea selama dua musim. Ia kemungkinan besar akan menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang Bournemouth, menyusul kembalinya Kepa Arrizabalaga ke Chelsea. 

Kepa sendiri menghabiskan musim lalu dengan status pinjaman di Bournemouth sebelum akhirnya bergabung dengan Arsenal dengan kesepakatan £5 juta bulan ini.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: