Hasil Pertandingan Liga 1 Persib vs Bhayangkara FC: Imbang tanpa Gol
Indonesiaglobe.id - Persib Bandung dipaksa bermain imbang tanpa gol dengan Bhayangkara FC di rumah sendiri, Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada lanjutan pertandingan pekan ke-30 Liga 1 musim 2023-2024, Kamis (28/3).
Atas hasil tersebut, Persib masih berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 2023-2024.
Skuad Pangeran Biru kini mengoleksi 55 poin, hasil dari 14 menang, 13 imbang dan 3 kali kalah.
Tanpa sejumlah pemain pilar di laga ini, Persib menurunkan Teja Paku Alam, Rachmat Irianto, M. Adzikry, Febri Hariyadi, dan Ezra Walian.
Bagi Adzikry, ini menjadi laga pertamanya memperkuat bersama tim berjuluk Maung Bandung.
Babak pertama bergulir, Bhayangkara FC langsung menekan. Namun, penampilan cemerlang diperagakan Teja Paku Alam di bawah mistar gawang Persib yang mampu menghalau sepakan Dendy Sulistyawan.
Bhayangkara FC terus bermain agresif. Di menit 4, Anderson Salles menerima kartu kuning pertama di laga ini.
Dua menit berselang, Rio Fahmi melakukan tekel keras kepada Rachmat Irianto yang menghasilkan kartu kuning lainnya.
Pada menit ke-15, Febri berlari kencang di sisi kanan dan mengirimkan umpan silang kepada Ciro Alves. Sayang, penyelesaian akhir Ciro belum membuahkan gol.
Dua menit kemudian, Ciro melepaskan sepakan akurat, tapi kiper Bhayangkara FC, Aqil Savik bisa menangkap bola.
Pada menit ke-23, Stefano Beltrame mendapat bola dari Adzikry dan mampu melepaskan sepakan keras mendatar. Lagi-lagi, Aqil bisa menangkap bola tendangan Stefano.
Pada menit ke-34, David Maulana menyambar umpan dan menjadi tembakan akurat ke gawang, tapi Teja mampu mengamankan bola.
Menit 38, Stefano menyambar umpan melengkung dari Ezra, tetapi sontekannya bisa ditepis Aqil.
Jelang babak pertama berakhir, Persib mendapat peluang melalui Stefano Beltrame tapi tembakan kerasnya masih melenceng. Babak pertama pun berakhir imbang tanpa gol.
Persib berusaha tampil lebih dominan di babak kedua. Menit 49, Ciro mengeluhkan sakit di paha kanannya hingga ia harus ditandu keluar untuk digantikan Arsan Makarin.
Persib terus menekan. Di menit 55, Ezra mendapat sodoran dari Febri. Ezra melepaskan sepakan dari luar kotak penalti, tapi masih melenceng dari sasaran.
Pada menit 65, Arsan mendapat peluang setelah menerima umpan dari Henhen, tapi penyelesaian akhirnya belum maksimal.
Menit 78, dua pergantian dilakukan oleh Pangeran Biru. Beckham Putra dan Ezra Walian digantikan Victor Igbonefo dan Ferdiansyah.
Ferdiansyah masuk langsung memberikan ancaman bagi Bhayangkara FC melalui tusukannya di sisi kanan dan kirimkan bola ke mulut gawang. Sayang, bola lebih dekat kepada Aqil ketimbang Arsan.
Pada menit ke-82, Ferdiansyah kembali mengirimkan bola yang disambar oleh Stefano tapi bola bisa diantisipasi Aqil.
Ini menjadi peluang terbaik PERSIB di babak kedua. Seolah masih penasaran, Stefano melepaskan sepakan dari luar kotak penalti, yang arahnya masih belum menemui sasaran.
Pertandingan memasuki empat menit tambahan. Serangan cepat coba dibangun oleh Ferdiansyah, tapi kerja samanya dengan Stefano tak berjalan mulus. Pertandingan pun berakhir masih dengan skor imbang 0-0.
Berikut adalah daftar susunan pemain PERSIB kontra Bhayangkara FC: Teja Paku Alam (gk), Nick Kuipers (c), Alberto Rodriguez, Rizaldi Hehanussa, Henhen Herdiana, Muhammad Adzikri (62), Rachmat Irianto, Stefano Beltrame, Febri Hariyadi (62), Ezra Walian (78), Ciro Alves (49).
Pengganti: Fitrul Dwi Rustapa (gk), Achmad Jufriyanto, Edo Febriansah (62), Kakang Rudianto, Beckham Putra Nugraha (62/78), Ferdiansyah (78), Zalnando, Arsan Makarin (49), Abdul Aziz.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 20 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 16 jam yang lalu
HUKUM | 20 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
POLITIK | 14 jam yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu