AHY Bersyukur Misi Partai Demokrat Telah Terealisasi, Apa itu?
BeritaNasional.com - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), mengaku bersyukur karena partainya bisa kembali ke pemerintahan.
"Saya merasakan kegembiraan kader Partai Demokrat serta sukacita yang diiringi rasa syukur atas kembalinya ke dalam pemerintahan nasional, bahkan 8 bulan lebih awal dari yang kita bayangkan sebelumnya," ujar AHY di DPP Partai Demokrat, Rabu (24/4/2024).
Dia mengaku bahwa misi utama Partai Demokrat pada Pemilu 2024 yang dirumuskan dalam berbagai rapat pimpinan nasional yakni kembalinya ke pemerintahan.
"Dengan demikian, alhamdulillah misi kita tercapai. Kini saatnya untuk kita membuktikan tekad dan komitmen dalam memperjuangkan harapan rakyat," tuturnya.
Lebih lanjut AHY klaim telah menyuarakan harapan rakyat pada berbagai kesempatan, tidak hanya jadi selogan.
Menurutnya, harapan itu sudah seharusnya bisa diimplementasikan.
"Kepada para pengurus, kader dan simpatisan Partai Demokrat dimanapun berada saya mengucapkan terimakasih dan apresiasi sebesar-besarnya atas kerja keras seluruh elemen dalam Pemilu 2024," tutupnya.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu