Jalan Depan KPU Ditutup, Jelang Penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih

Oleh: Lydia Fransisca
Rabu, 24 April 2024 | 09:36 WIB
Suasana di KPU jelang Penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih. (Foto/Lidya)
Suasana di KPU jelang Penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih. (Foto/Lidya)

BeritaNasional.com - Pihak kepolisian telah menutup Jl. Imam Bonjol dalam rangka pengamanan penetapan pasangan calon presiden dan wakil presiden terpilih Pemilu 2024.

Berdasarkan pantauan pada pukul 08.45 WIB, sejumlah pihak keamanan telah memasang barrier berupa pagar besi.

Selain itu, beberapa barrier oranye dan water barrier juga disediakan.

Beberapa mobil barracuda juga sudah disiagakan. Ditambah pula sejumlah personel polisi dan TNI tampak sibuk bertugas, yakni ada yang mengatur lalin dan ada yang menjaga keamanan sekitar gedung KPU.

Kemudian akses masuk ke KPU juga diperketat. Sejumlah awak media sempat tertahan dan tidak bisa masuk. 

Bahkan mantan Ketua KPU, Juri Ardiantoro pun sempat cekcok karena tak bisa masuk ke gedung KPU.

Secara terpisah, Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Susatyo Purnomo Condro mengungkapkan, pihaknya bakal menyiagakan 4.266 personel gabungan untuk mengamankan giat KPU hari ini.

Skema rekayasa lalu lintas juga disiapkan karena adanya penutupan Jalan Imam Bonjol. Diharapkan pengemudi dapat mencari jalan alternatif lain.

Diberitakan sebelumnya, KPU bakal menetapkan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden 2024 pada Rabu (24/4/2024) pukul 10.00 WIB.

Hal ini merupakan proses lanjutan Pemilu 2024 usai Mahkamah Konstitusi (MK) membacakan putusan sengketa Pilpres 2024 pada Senin (22/4/2024) kemarin.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: