Pemain Timnas Indonesia Mulai Berkumpul, Siap Lakukan Latihan Perdana Hari Ini

Oleh: Harits Tryan Akhmad
Selasa, 28 Mei 2024 | 10:04 WIB
Timnas Indonesia. (Foto/PSSI).
Timnas Indonesia. (Foto/PSSI).

BeritaNasional.com - Pemain Timnas Indonesia sudah siap menjalani latihan bersama untuk melanjutkan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup F. Diketahui Indonesia akan menghadapi Irak pada tanggal (6/6/2024) dan Filipina tanggal (11/6/2024).

Sebagaimana dilihat dalam akun instagram Timnas Indonesia, lima pemain keturunan seperti Sandy Walsh, Nathan Tjoe-A-On, Thom Haye, Shayne Pattynama dan Ragnar Oratmangoen sudah bergabung untuk 

Kemudian dalam video itu juga memperlihatkan kedatangan Egy Maulana Vikri, Rizky Ridho, Marselino Ferdinan, Ernando Ari dan Yakob Sayuri.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong juga sudah bergabung di hotel untuk para pemain Timnas Indonesia berkumpul menjalani latihan bersama. Ada juga para asisten dari Shin Tae-yong seperti Shin Sang Gyu.

Jay Idzes diprediksi akan telat bergabung dalam latihan Timnas Indonesia. Ya, Jay Idzes harus memperkuat tim Venezia yang sedang berjuang di playoff final Serie B melawan Cremonese pada Jumat (31/5/2024) dan Senin (3/6/2024) dini hari WIB.

Indonesia akan menghadapi Irak di babak kualifikasi Piala Dunia zona Asia Grup F pada tanggal (6/6/2024) dan beberapa hari berselang menghadapi Filipina di tanggal (11/6/2024) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Sebelum menghadapi Irak dan Filipina, skuad arahan Shin Tae-yong dijadwalkan melakoni uji coba melawan Tanzania di Stadion Madya, Jakarta, Minggu (2/6/2024).

Saat ini Timnas Indonesia berada di peringkat kedua Grup F dengan mengoleksi tujuh poin dari empat laga. Anak asuh Shin Tae-yong membutuhkan satu kemenangan lagi untuk dapat memastikan satu tempat di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan mengunci tiket lolos ke Piala Asia 2027.

Sementara itu, Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Sumardji mengatakan timnas Indonesia akan menggelar latihan perdana untuk dua laga penutup putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup F melawan Irak dan Filipina pada Selasa (28/5/2024) sore.

Sumardji menambahkan latihan perdana itu akan digelar pada pukul 16.00 WIB di Lapangan Sepak Bola ABC GBK, Jakarta.

"Besok (Selasa) sudah latihan. Jam 16.00 di Lapangan ABC GBK," kata Sumardji dilansir dari Antara.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: