Golkar Keluarkan Surat Instruksi kepada Jusuf Hamka untuk Maju di Pilgub Jakarta

Oleh: Panji Septo R
Kamis, 18 Juli 2024 | 17:30 WIB
Jusuf Hamka digadang maju Pilgub Jakarta (Beritanasional/Panji)
Jusuf Hamka digadang maju Pilgub Jakarta (Beritanasional/Panji)

BeritaNasional.com - Partai Golkar sudah memberikan surat instruksi kepada politikus Partai Golkar Jusuf Hamka untuk bertarung sebagai calon gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur (cawagub) Jakarta 2024.

"Jakarta telah memberikan surat instruksi kepada Pak Jusuf Hamka," ujar Sekjen Golkar Lodewijk Freidrich Paulus di DPP Partai Golkar pada Kamis (18/7/2024).

"Tugas yang diberikan kepada beliau sebagai bakal calon gubernur dan bakal calon wakil gubernur," imbuhnya.

Menurut Lodewijk, pihaknya masih melihat perkembangan elektabilitas Jusuf Hamka untuk mengetahui potensi kemenangan di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024.

"Kami akan lihat perkembangan survei nanti seperti apa ya. Masih ada waktu," tuturnya.

Lodewijk menuturkan Partai Golkar bakal memberikan kepastian kepada Jusuf Hamka dalam rentang waktu 10 hari atau paling lambat 1 bulan terkait pencalonannya di Jakarta.

"Mungkin satu bulan ini, 10 hari ke depan, kami lihat ya survei global Babah Alun ini seperti apa," katanya.

Lodewijk menegaskan bakal mengeluarkan keputusan untuk calon gubernur Jakarta apabila sudah mengetahui hasil survei Jusuf Hamka.

"Jadi, kami tunggu. Sebenarnya 10 hari ini kami lihat hasil surveinya kayak apa baru kami loncat satu tingkat ke atas untuk mengeluarkan surat keputusan," ucapnya.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: