PAN Goda PKB dan NasDem untuk Gabung KIM Plus di Jakarta

Oleh: Ahda Bayhaqi
Sabtu, 03 Agustus 2024 | 20:15 WIB
Sekjen PAN Eddy Soeparno di Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu (3/8/2024). (BeritaNasional/Ahda)
Sekjen PAN Eddy Soeparno di Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu (3/8/2024). (BeritaNasional/Ahda)

BeritaNasional.com - Partai Amanat Nasional (PAN) menggoda Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan NasDem untuk bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM) di Pilgub Jakarta supaya terwujudnya KIM Plus.

"KIM Plus, syukur-syukur PKB, NasDem juga bisa bergabung nanti bersama-sama kami dan partai lain juga," kata Sekjen PAN Eddy Soeparno di Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu (3/8/2024).

Eddy membantah pembentukan KIM Plus ini agar di Jakarta terjadi pertarungan kotak kosong. 

Wacana KIM Plus menguat lantaran sinyal-sinyal PKB, NasDem, hingga PKS tertarik untuk bergabung.

"Enggak, kami demokrasi kan tetap memberikan ruang bagi partai politik untuk mengusung kader-kadernya ya. Tetapi, memang kami ingin Kim Plus ini apalagi ada wacana sudah disampaikan dalam HUT PKB ya. Ada berbagai partai yang di luar KIM akan mungkin, kemungkinan ya bersama-sama dengan KIM ke depan," katanya.

KIM Plus diupayakan di Jakarta karena sebagai barometer nasional. Karena itu, harapannya, PKB dan NasDem bisa bersama-sama dengan partai pendukung Prabowo-Gibran.

"Kami berharap ya di pilkada juga begitu. Terutama di Jawa Barat dan Jakarta yang merupakan barometer pilkada di Indonesia. Jadi, kami berharap ya kita bisa bersama-sama," kata Eddy.

Saat ini, belum ada partai yang memastikan segera bergabung dengan KIM. Karena sampai detik ini, pertemuan antarketua umum belum terjadi.

"Ya nanti kan pertemuan para ketua umum kan belum terjalin ya. Jadi, saya kira setelah nanti sudah dilaksanakan pertemuan para ketua umum nanti kami bisa pastikan," tutur Eddy.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: