Zulhas Benarkan Jumlah Kementerian di Era Prabowo Ditambah Jadi 44

Oleh: Ahda Bayhaqi
Rabu, 11 September 2024 | 15:10 WIB
Ketum PAN Zulkifli Hasan saat diwawancarai beberapa waktu lalu. (BeritaNasional/panji)
Ketum PAN Zulkifli Hasan saat diwawancarai beberapa waktu lalu. (BeritaNasional/panji)

BeritaNasional.com - Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan membenarkan jumlah kementerian di era Presiden Prabowo Subianto akan ditambah menjadi 44.

"Ya mungkin sekitar itu (44 kementerian)," kata pria yang akrab disapa Zulhas di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (11/9/2024).

Zulhas memastikan Prabowo akan menambah jumlah kementerian dari 34. Peluang itu terbuka dengan adanya revisi Undang-Undang (UU) Kementerian Negara yang memberikan kewenangan presiden mengatur jumlah kementerian sesuai kebutuhan.

"Jumlah pastinya berapa, belum. Tapi, penambahan iya," kata menteri perdagangan ini.

Sebelumnya, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mendengar isu bahwa jumlah kementerian di era Presiden Prabowo Subianto ditambah menjadi 44. 

Penambahan jumlah kementerian dimungkinkan karena UU yang mengatur Kementerian Negara telah direvisi sesuai kebutuhan presiden.

"Dari 34 (menteri), menjadi 44. Ya, mudah-mudahan, kawan-kawan kita yang hari ini di DPR, berkesempatan untuk menjadi eksekutif," ujar politikus yang akrab disapa Bamsoet di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024).

Saat dikonfirmasi kembali, Bamsoet mengungkap penambahan jumlah kementerian menjadi 44 baru gosip. Namun, politikus Golkar ini memastikan jumlahnya ditambah.

"Enggak, isu aja itu. Gosip. Mudah-mudahan, masih berubah-ubah," katanya.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: