Atlet Terjun Payung Korbrimob Polri Raih Medali pada PON XXI Aceh-Sumut 2024

Oleh: Tim Redaksi
Selasa, 17 September 2024 | 11:00 WIB
Atlet Terjun Payung Korbrimob Polri saat berlaga di PON XXI Aceh-Sumut 2024. (BeritaNasional/doc. Humas Polri)
Atlet Terjun Payung Korbrimob Polri saat berlaga di PON XXI Aceh-Sumut 2024. (BeritaNasional/doc. Humas Polri)

BeritaNasional.com -  Atlet terjun payung dari Korps Brimob Polri berhasil meraih medali dalam cabang olahraga terjun payung pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang berlangsung di Landasan Udara Sultan Iskandar Muda, Aceh pada hari Jumat, 13 September 2024.

Berikut adalah rincian perolehan medali oleh atlet Korbrimob Polri dalam cabang terjun payung pada PON XXI Aceh-Sumut:

- Ipda Yeni Dwi Hermilah, personel Pasukan Gegana Korbrimob Polri, meraih medali perak dalam kategori Ketepatan Mendarat Putri.

- Iptu Muhammad Ibrohim, anggota Satuan Latihan Brimob Korbrimob Polri, memperoleh medali perunggu dalam kategori Ketepatan Mendarat Putra.

- Bripka Eki Rachmawati, personel Pasukan Gegana Korbrimob Polri, meraih medali perunggu dalam kategori Ketepatan Mendarat Putri.

- Bripda Muhammad Fadhly, anggota Resimen III Pasukan Pelopor Korbrimob Polri, mendapatkan medali perunggu dalam kategori FS 4Way.

Selain itu, tim beregu dari Korbrimob Polri berhasil meraih medali perak dalam kategori FS 4Way. Berikut adalah daftar nama atlet yang tergabung dalam tim beregu:

- Kompol Anjil Faozi, personel Pasukan Gegana Korbrimob Polri

- Ipda Alfyan Syahvidi, personel Pasukan Gegana Korbrimob Polri

- Ipda Sainul, personel Pasukan Gegana Korbrimob Polri

- Brigpol Sujitno Embatau, personel Pasukan Gegana Korbrimob Polri

- Bharada Rendy Irfansyah, anggota Resimen II Pasukan Pelopor Korbrimob Polri

- Bharada David Redonson, personel Pasukan Brimob II Korbrimob Polri

Dalam kesempatan ini, Ipda Yeni Dwi Hermilah, salah satu atlet terjun payung putri Korbrimob Polri, mengungkapkan bahwa meskipun cuaca sangat panas dan terik, timnya tetap mampu beradaptasi dengan baik.

“Kami sangat bersyukur bisa berprestasi meskipun tantangan cuaca cukup berat. Kami berharap bisa terus berprestasi di bidang terjun payung dan semakin banyak atlet Korbrimob Polri yang dapat mengikuti kejuaraan di masa depan,” ujar Ipda Yeni.

“Kami juga ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dan Dankorbrimob Polri Komjen Pol. Imam Widodo atas dukungan dan kesempatan yang telah diberikan, sehingga kami bisa berpartisipasi dalam PON XXI ini,” tambahnya.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: