Prabowo Minta Kabinetnya Lakukan Efisiensi Perjalanan Dinas
BeritaNasional.com - Presiden Prabowo Subianto meminta kepada semua jajaran di Kabinet Merah Putih untuk dapat melakukan efisiensi perjalan dinas. Hal ini dilakukan agar program prioritas untuk masyarakat bisa berjalan dengan tepat sasaran.
Begitu kata Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi dalam jumpa pers di Istana Kepresidenan Jakarta. Menurut Hasan, dalam sidang kabinet paripurna Prabowo sangat menekankan hal tersebut.
“Presiden menyatakan untuk seluruh kementerian lembaga dan badan, untuk menjalankan efisiensi dalam pelaksanaan tugas-tugas keseharian dan dalam menyelenggarakan kegiatan mereka, termasuk juga misalnya efisiensi dalam perjalanan dinas,” ujar Hasan Nasbi, Rabu (6/11/2024).
Kata Hasan Nasbi, Prabowo juga memberikan ilustrasi jika perjalanan dinas diefisienkan maka akan menghemat anggaran dan bahkan bisa menjadi jaminan perumahan rakyat.
“Tadi beliau menyampaikan ilustrasi, bahwa kalau seluruh perjalanan dinas ini diefisienkan, maka mungkin bisa menghemat anggaran dan bisa menjadi jaminan perumahan rakyat. Bisa dijaminkan sebagai jaminan perumahan rakyat. Kira-kira ilustrasinya seperti itu,” tuturnya.
Selain itu, sambung dia, Prabowo juga meminta kegiatan yang sifatnya seremonial di tingkat nasional atau di tingkat internasional untuk bisa dikurangi.
“Kemudian juga beliau menekankan kita untuk tidak lagi gembar-gembor, terlalu banyak menyelenggarakan seremoni-seremoni, baik di tingkat nasional maupun di tingkat internasional,” katanya.
“Ini karena kita sekarang mau fokus untuk kesejahteraan rakyat, mau fokus untuk ketahanan pangan, ketahanan energi, dan untuk menyelenggarakan makan bergizi gratis,” tambahnya.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 21 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 17 jam yang lalu
HUKUM | 21 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
POLITIK | 14 jam yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu