Program Valet and Ride Polda Jateng, Kapolri: Inovasi Layanan Mudik Gratis Pemotor

BeritaNasional.com - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo turut meninjau langsung kesiapan pengamanan arus mudik dan balik Lebaran 2025 di wilayah Brebes, Jawa Tengah pada Rabu (19/3/2025).
Selama pengecekan, Sigit turut mengapresiasi sebuah inovasi yang dicanangkan Polda Jawa Tengah. Di mana turut melaksanakan program valet and ride sebuah inovasi pelayanan bagi pemudik yang menggunakan sepeda motor.
"Program Valet and Ride merupakan inovasi pelayanan gratis untuk para pemudik pengendara sepeda motor, yang akan diberangkatkan dari check point di Kabupaten Brebes menuju Kota Semarang dengan menggunakan bus, sedangkan kendaraan akan diangkut menggunakan truk," kata Sigit dalam keterangannya, Rabu (19/3/2025).
Lebih lanjut, Kabid Humas Polda Jawa Tengah, Kombes Pol Artanto menjelaskan program Valet and Ride berlangsung selama tujuh hari mulai 24 hingga 30 Maret 2025. Dengan tiga jam keberangkatan pukul 10.00, 13.00, dan 16.00 WIB.
"Dalam satu hari akan diberangkatkan sembilan bus, enam truk pengangkut motor dan tiga mobil Patwal yang mengangkut total 270 orang pemudik dan 144 kendaraan roda dua. Selama tujuh hari pelaksanaan program tersebut ditargetkan dapat membantu 1.890 orang pemudik," kata Artanto.
Program ini dilaksanakan sejalan dengan Operasi Ketupat 2025 yang dimulai dari 23 Maret sampai 8 April 2025. Diharap, bisa membantu pelaksanaan mudik yang dilakukan warga, khususnya pengguna sepeda motor agar terciptanya mudik aman dan nyaman.
"Saya berharap dengan adanya program ini dapat meringankan beban para pemudik khususnya pengguna kendaraan roda dua, sehingga dapat mendukung terwujudnya mudik aman keluarga nyaman," imbuhnya.
9 bulan yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PENDIDIKAN | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 22 jam yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 14 jam yang lalu