Calvin Verdonk: Timnas Indonesia Siap Hadapi Bahrain dengan Semangat Baru

BeritaNasional.com - Bek Timnas Indonesia, Calvin Verdonk, menegaskan bahwa timnya telah mengevaluasi pertandingan sebelumnya melawan Australia dan kini siap menatap laga berikutnya melawan Bahrain dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Bahkan, dia bilang para penggawa Timnas Indonesia siap menghadapi Bahrain setelah dilaga sebelumnya melawan Australia menderita kekalahan menyakitkan dengan skor 1-5.
"Kami berbicara satu sama lain. Kami melihat kembali pertandingan tersebut dan kami siap menatap laga melawan Bahrain," ujar Verdonk di Stadion Madya, Sabtu (22/3/2025).
Verdonk mengakui bahwa Timnas Indonesia sebenarnya memulai laga dengan baik saat menghadapi Australia, namun beberapa kesalahan membuat lawan mampu mencetak gol.
"Saya tidak tahu. Saya pikir kami memulai sangat bagus melawan Australia. Kami memiliki kontrol dalam gim. Karena kami membuat beberapa kesalahan, mereka mencetak gol," katanya.
Meski demikian, pemain keturunan Belanda ini tetap optimistis dan berharap Timnas Indonesia bisa menjaga energi serta sikap yang sudah ditunjukkan saat melawan Australia untuk meraih hasil lebih baik saat menghadapi Bahrain.
"Kami harus menjaga energi ini dan sikap yang ditunjukkan saat melawan Australia, dan berharap untuk hasil yang baik saat menghadapi Bahrain," tambahnya.
Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Bahrain pada Selasa, 25 Maret 2025, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. Kemenangan dalam laga ini akan sangat penting bagi skuad Garuda untuk menjaga peluang lolos ke fase selanjutnya.
9 bulan yang lalu
TEKNOLOGI | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
HUKUM | 17 jam yang lalu
HUKUM | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 21 jam yang lalu
OLAHRAGA | 10 jam yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu