Klasemen Sementara Grup C Zona Asia: Timnas Indonesia Jaga Asa ke Piala Dunia 2026

Oleh: Harits Tryan
Rabu, 26 Maret 2025 | 07:30 WIB
Timnas Indonesia vs Bahrain. (Foto/Timnas Indonesia).
Timnas Indonesia vs Bahrain. (Foto/Timnas Indonesia).

BeritaNasional.com - Setelah serangkaian pertandingan sengit dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, persaingan di Grup C semakin memanas. Sebab, beberapa hasil yang terjadi membuat perubahan di dalam klasemen Grup C.

Semisalnya, Timnas Indonesia tetap menjaga asa untuk lolos ke Piala Dunia usai mengalahkan Bahrain. Dalam pertandingan kedelapan Grup C putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (25/3/2025), Indonesia menang dengan skor tipis 1-0 dari Bahrain.

Gol kemenangan dicetak Ole Romeny pada menit ke-24. Dengan tambahan tiga poin tersebut, Timnas Indonesia sudah mengoleksi 9 poin, hasil dari dua kemenangan dan tiga imbang dan tiga kekalahan.

Kini Indonesia hanya berjarak satu poin saja dari Arab Saudi yang saat ini sudah mengumpulkan 10 poin dan berada di posisi ketiga klasemen.

Jepang masih ada di puncak dengan 20 poin, diikuti Australia dengan 13 poin di posisi ketiga dan Arab Saudi dengan 10 poin.

Berikut klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia:

Jepang 20 poin (sudah lolos Piala Dunia)

Australia 13 poin

Arab Saudi 10 poin

Indonesia 9 poin

Bahrain 6 poin

China 6 poinsinpo

Editor: Harits Tryan
Komentar: