Polda Metro Jaya Pastikan Polisi Pelaku Catcalling Akan Dikenai Sanksi Disiplin

Oleh: Bachtiarudin Alam
Rabu, 29 Oktober 2025 | 19:21 WIB
Ilustrasi pelecehan seksual. (Foto/Freepik)
Ilustrasi pelecehan seksual. (Foto/Freepik)

BeritaNasional.com -  Anggota polisi yang viral karena melakukan catcalling atau melontarkan kalimat menggoda kepada seorang wanita di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan,  dipastikan bakal dijatuhkan sanksi disiplin.

Hal itu disampaikan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Brigjen Pol Ade Ary Syam Indradi.

“Yang bersangkutan terancam diberi tindakan disiplin oleh Provos Sat Brimob Polda Metro Jaya,” kata Ade Ary saat dihubungi, Rabu (29/10/2025).

Secara terpisah, Kabid Propam Polda Metro Jaya, Kombes Rajo Alriadi Harahap, membenarkan bahwa pihaknya telah memeriksa anggota polisi tersebut. Ia mengatakan bentuk sanksi akan disampaikan setelah keputusan dibuat.

“Iya, Mas, masih didalami pemeriksaannya. Nanti kalau sudah selesai, kami serahkan ke Bid Humas,” ucapnya.

Adapun tindakan tidak pantas yang dilakukan anggota polisi itu terekam dalam video yang diunggah akun Instagram @infojabodetabek24. Dalam video tersebut, tampak seorang wanita yang marah karena menjadi korban catcalling oleh seorang polisi.

“Sini, loh! Sini!” ucap wanita dalam video itu.

“Maafin, Mbak, maafin,” timpal polisi yang langsung menjauh sambil menutupi wajahnya saat direkam wanita tersebut.

“Polisi, loh, kalian godain cewek. Gila, lu, ya!” lanjut wanita itu.

Masih dalam video yang sama, wanita tersebut mengaku sangat geram atas tindakan anggota polisi yang dianggap telah melecehkannya secara verbal. Ia tidak menyangka seorang anggota polisi tega melakukan hal itu kepada masyarakat.

“Ada aja, dong, polisi yang nge-catcall. Aku kan selalu jalan kaki dan sering di-catcall. Nah, yang bikin aku kesel banget, mereka tuh polisi, pakai seragam, rame-rame pula. Tapi yang godain satu orang,” ujar wanita tersebut.

Padahal, wanita itu mengaku saat kejadian tidak mengenakan pakaian terbuka. Dengan celana panjang dan baju tertutup, ia pun heran dengan sikap polisi tersebut.

“Dan lihat nih, pakaian aku tertutup, tidak ada lekukan, tidak ada godaan apa-apa. Aku nggak dandan hari ini, aku nggak habis pikir,” tukasnya.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: