Presiden Prabowo Bakal Resmikan Stasiun Tanah Abang Besok

Oleh: Lydia Fransisca
Senin, 03 November 2025 | 20:30 WIB
Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia, Bobby Rasyidin. (BeritaNasional/Kris - Biro Pers Sekretariat Presiden)
Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia, Bobby Rasyidin. (BeritaNasional/Kris - Biro Pers Sekretariat Presiden)

BeritaNasional.com - Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (KAI) Bobby Rasyidin mengungkapkan bahwa Presiden Prabowo Subianto akan meresmikan Stasiun Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada Selasa (4/11/2025).

Hal itu disampaikan usai Bobby dipanggil Presiden Prabowo di Istana Negara Jakarta pada Senin (3/11/2025).

"Besok, rencana besok," kata Bobby kepada wartawan.

Meski demikian, Bobby belum mengetahui secara pasti waktu peresmian stasiun tersebut.

Pasalnya, lanjut Bobby, dia hanya diminta untuk mempersiapkan acara peresmian.

"Jamnya belum tahu, nanti saya dikabari. Saya diminta persiapan saja," ujar Bobby.

"Belum disampaikan detailnya, mungkin akhir hari ini kita sudah tahu," tambah dia.

Seperti diketahui, Stasiun Tanah Abang direvitalisasi besar-besaran pada 2023 untuk mengatasi kepadatan dan kemacetan di kawasan tersebut.

Usai revitalisasi yang rampung pada pertengahan 2025, Stasiun Tanah Abang kini memiliki gedung baru dua lantai yang lebih luas dan modern.

Selain itu, ditambahkan dua jalur kereta, pelebaran peron, serta peningkatan fasilitas operasional seperti sistem persinyalan, telekomunikasi, dan kelistrikan.

Alur keluar-masuk penumpang juga ditata ulang agar lebih efisien, dengan memisahkan jalur naik dan turun penumpang.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: