Jelang Lebaran, Harga Telur di Pasar Tradisional Serpong Turun, Beda dengan Cabai

Oleh: Panji Septo R
Sabtu, 30 Maret 2024 | 18:40 WIB
Menjelang Lebaran 2024, harga telur per kilogram cenderung stabil. (Foto: Indonesiaglobe/Panji Septo)
Menjelang Lebaran 2024, harga telur per kilogram cenderung stabil. (Foto: Indonesiaglobe/Panji Septo)

Indonesiaglobe.id - Harga telur ayam di Pasar Tradisional Serpong, Tangerang Selatan, cenderung stabil dan hanya sedikit menurun selama memasuki Ramadan 1445 Hijriah.

Menurut pedagang telur bernama Asep, 35, harga telur itu turun saat awal memasuki bulan puasa. 

“Sekarang turun dari Rp 32 ribu per kilogram menjadi Rp 30 ribu saja,” ujar Asep di Pasar Tradisional Serpong, Sabtu (30/3/2024).

Asep mengatakan harga telur cenderung stabil sejak tahun lalu. Menurut dia, pemasok telur ayam juga tidak sering menaikkan harga seperti komoditas lain.

“Sebetulnya, kalau telur itu sama saja seperti ini sejak tahun lalu, beda dengan cabai, bawang, ayam, dan ikan. Kalau telur, stabil terus harganya,” tuturnya.

Seorang pembeli telur bernama Ibu Ida, 40, juga mengaku cukup senang dengan penurunan harga itu meski hanya Rp 2 ribu.

“Ya senang lah namanya juga ibu-ibu. Rp 2 ribu kan lumayan juga kalau dikumpulin 15 kali bisa beli telur sekilo lagi,” ungkapnya.

Namun, harga cabai tak seperti telur yang cenderung stabil. Berdasarkan data Panel Harga Badan Pangan Nasional (Bapanas), Sabtu (30/3/2024), harga berbagai jenis cabai bervariasi. 

Cabai merah keriting naik tipis sebesar 0,24 persen ke level Rp 42.530 per kilogram, sedangkan cabai rawit merah naik signifikan 6,27 persen menjadi Rp48.460 per kilogram.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: