H-10 Lebaran, Omzet Pedagang Baju di Pasar Tanah Abang Naik 6 Kali Lipat

Oleh: Mufit
Minggu, 31 Maret 2024 | 17:14 WIB
Suasana keramaian pusat perbelanjaan Blok B Tanah Abang, Jakarta. (Indonesiaglobe/Oke Atmaja)
Suasana keramaian pusat perbelanjaan Blok B Tanah Abang, Jakarta. (Indonesiaglobe/Oke Atmaja)

Indonesiaglobe.id - Momen Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah mendulang berkah sekaligus panen cuan bagi pedagang di Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Para pedagang mencatat peningkatan omzet yang signifikan pada momen lebaran tahun 2024 ini.

Peningkatan omzet salah satunya dirasakan oleh pedagang di Pasar Tanah Abang bernama Abdul Fahmi (36). Dia mengaku mengalami peningkatan omzet sekitar 5-6 kali lipat dalam waktu sehari jika dibandingkan dengan hari-hari biasanya.

"Penghasilan naik sekitar lima atau enam kali lipat. Kalau hari biasa omzet standar lah," kata Fahmi saat ditemui di tokonya di lantai satu Blok A, Pasar Tanah Abang, Minggu (31/3/2024).

Lebih lanjut, pria kelahiran Medan itu merinci semenjak memasuki lima belas bulan Ramadhan, dirinya mengantongi omzet berkisaran 40-50 juta dalam waktu sehari. 

Hingga memasuki 20 Bulan Ramadan atau H-10 Lebaran Idul Fitri, omzet penjualannya masih bertahan dikisaran angka tersebut.

"Alhamdulilah, Kalau dihitung sekitaran Rp40 juta ke atas, penghasilan itu bukan setiap hari tapi semenjak pertengahan Bulan Ramadhan ini,'' ujarnya.

Larisnya dagangan baju koko milik Fahmi itu lantaran dirinya mematok harga 1 potong baju senilai Rp 45.000. Pembeli juga mendapatkan potongan harga Rp5.000 untuk pembelian tiga potong baju atau secara grosir.

Dia menuturkan bahwa rata-rata pembeli mampu memborong dagangan miliknya hingga 10 potong baju. Bahkan sampai 20 potong baju.

"Ada pembeli sampai 10 atau 20 puluh kodi, rata-rata yang kita jual baju koko dan busana muslim wanita dan anak-anak. Kebanyakan pembeli dari luar kota, kemungkinan untuk dijual lagi," ucapnya.

Pedagang lain bernama Imam (33) juga mengalami peningkatan omzet yang signifikan. Dia mengaku meraup cuan sekitar Rp30-35 juta setiap hari memasuki momen lebaran tahun ini.

Imam menjual berbagai baju koko, sarung dan peci. Pria kelahiran Makassar itu menjual dagangannya dari kisaran harga Rp50 ribu hingga Rp75 ribu.

Imam berjualan di lantai dasar Blok A, Pasar Tanah Abang sudah 5 tahun lamanya.

"Penghasilan naik beberapa persen. Memang setiap lebaran mengalami peningkatan penjualan yang sangat besar. Rata sampai puluhan juta itu, Rp30 juta ke atas," imbuhnya.

Berdasarkan pantauan Indonesiaglobe.id, Minggu  (31/3/2024) dari pukul 13:40 hingga 15.00 WIB sejumlah pembeli masih berlalu-lalang memadati area Pasar Tanah Abang, Kios-kios di area ini juga terpantau masih menunggu para pembeli memborong dagangannya.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: