Soal Bocoran Sidang PHPU MK, Bawaslu: Tanya Prof Saldi

Oleh: Panji Septo R
Rabu, 10 April 2024 | 13:30 WIB
Gedung Mahkamah Konstitusi (MK). (BeritaNasional/Oke Atmaja).
Gedung Mahkamah Konstitusi (MK). (BeritaNasional/Oke Atmaja).

BeritaNasional.com - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) sedang mempersiapkan kesimpulan yang akan disampaikan dalam sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Ketua Bawaslu Rahmat Bagja mengaku tak bisa membocorkan soal kesimpulan itu kepada wartawan hari ini.

Dia lantas meminta awak media bertanya kepada Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) Saldi Isra.

“Bocoran mah tanya ke MK, ke Prof Saldi Isra, bukan saya. Itu kewenangan rumah tangganya masing-masing,” ujar Bagja di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Rabu (10/4/2024).

Bagja menegaskan pihaknya akan menjelaskan proses yang telah pihaknya lalui sambil menghargai perdebatan yang dilayangkan kuasa hukum dari pasangan calon nomor 01 dan 03 di MK.

 “Yang penting, kami menjelaskan proses-prosesnya dan menghargai pemohon 01 maupun pemohon 03. Kami menghargai seluruh perdebatan, seluruh proses sengketa yang ada di MK,” tuturnya.

Karena itu, dia meminta wartawan menunggu keputusan yang akan diberikan MK terkait PHPU.

 “Jadi, baiknya mari kita tunggu saja para hakim MK yang akan sebentar lagi menjalankan rapat permusyawaratan hakim (RPH) untuk menentukan proses-proses selanjutnya,” katanya.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: