Kabupaten Garut Diguncang Gempa M 6,5 Tak Berpotensi Tsunami

Oleh: Tarmizi Hamdi
Sabtu, 27 April 2024 | 23:53 WIB
Titik gempa di Garut. (Foto/Screenshoot laman BMKG)
Titik gempa di Garut. (Foto/Screenshoot laman BMKG)

BeritaNasional.com - Gempa berkekuatan magnitudo 6,5 mengguncang Kabupaten Garut, Jawa Barat hari ini Sabtu (27/4/2024).

Namun, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengatakan dalam laman resminya gempa ini tidak berpotensi menimbulkan gelombang tsunami.

Menurut informasi BMKG, gempa tersebut terjadi pada pukul 23.29 WIB.

Adapun lokasi pusat gempa berada di 8,42 lintang selatan, 107,26 bujur timur atau 151 kilometer barat daya Kabupaten Garut, Jabar. Gempa ini berada di kedalaman 10 kilometer.

“Info Gempa dirasakan Mag:6.5, 27-Apr-24 23:29:47 WIB, Lok:8.42 LS, 107.26 BT (Pusat gempa berada di laut 151 km barat daya Kabupaten Garut), Kedlmn:10 Km #BMKG,” tulis BMKG dalam laman resminya pada Sabtu (27/4/2024).sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: