Piala Asia U-23 2024

Shin Tae-yong Akui Banyak Pemain Timnas Indonesia U-23 Gugup saat Lawan Uzbekistan

Oleh: Harits Tryan Akhmad
Selasa, 30 April 2024 | 11:25 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong (Foto/PSSI)
Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong (Foto/PSSI)

BeritaNasional.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong angkat bicara usai anak asuhnya kalah dari Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23, Senin (29/4/2024) malam WIB.

Bermain di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, skuad Garuda Muda harus takluk 0-2 dari Uzbekistan. Dua gol yang disarangkan Uzbekistan lahir dari Husain Norchaev pada menit ke-68 dan gol bunuh diri Pratama Arhan pada menit ke-86.

Hasil ini juga memastikan Rizky Ridho Cs tak bisa tampil di babak final Piala Asia U-23. Meski begitu Shin Tae-yong mengapresiasi kinerja Timnas Indonesia U-23 yang sudah berjuang mati-matian di laga tersebut.

“Saya mengapresiasi usaha yang baik dari tim,” kata Shin dalam konferensi pers sebagaimana dilansir dari laman AFC, Selasa (29/4/2024).

Diakui pelatih asal Korea Selatan ini, para pemain muda Timnas Indonesia sedikit gugup. Bahkan, menurut Shin Tae-yong hal tersebut mempengaruhi jalannya pertandingan sehingga membuat Merah Putih berada di bawah tekanan.

“Sebelum kami memulai pertandingan, para pemain mungkin sedikit gugup dan mungkin itu memengaruhi tim kami karena kami biasanya bermain dengan baik,’ jelas Shin.

Lebih jauh, Shin Tae-yong mengakui Uzbekistan juga bermain sangat baik sehingga strategi yang diterapkannya tak berjalan. Ia turut mengucapkan selamat kepada Uzbekistan yang bisa mencapai partai final.

“Uzbekistan bermain dengan baik, mereka kuat dan selamat kepada mereka karena telah memenangkan pertandingan,” tandas dia.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: