Gunung Ibu Erupsi Lagi, Awan Abu Membubung Setinggi 5 Kilometer
BeritaNasional.com - Gunung Ibu di barat laut Pulau Halmahera, Maluku Utara, kembali erupsi siang ini, Senin (20/5) pada pukul 11.36 WIT.
Petugas Pos Pengamatan Gunung Ibu, Ridwan Djalil, melaporkan bahwa Abu vulkanik setinggi sekitar 5 kilometer dari puncak gunung membubung tinggi
‘’Terjadi erupsi Gunung Ibu pada Senin, 20 Mei 2024, pukul 11:36 WIT. Tinggi kolom letusan teramati sekitar 5.000 meter di atas puncak (± 6325 m di atas permukaan laut). Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal ke arah barat daya dan barat. Saat laporan ini dibuat, erupsi masih berlangsung,’’ tuturnya pada Senin (20/5).
Ridwan menjelaskan erupsi itu terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 28 milimeter dan durasi sementara ini lebih kurang 2 menit 37 detik.
Masyarakat di sekitar Gunung Ibu dan pengunjung/wisatawan disarankan untuk tidak beraktivitas di dalam radius 4 km dan perluasan sektoral berjarak 7 km ke arah bukaan kawah di bagian utara dari kawah aktif G. Ibu.
Jika terjadi hujan abu, masyarakat yang beraktivitas di luar rumah disarankan untuk menggunakan pelindung hidung, mulut (masker) dan mata (kacamata).
Seluruh pihak agar menjaga kondusivitas suasana di masyarakat, tidak menyebarkan narasi bohong (hoax), dan tidak terpancing isu-isu yang tidak jelas sumbernya. Masyarakat agar selalu mengikuti arahan dari pemerintah daerah.
Pemerintah Kabupaten Halmahera Barat agar senantiasa berkoordinasi dengan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi di Bandung atau dengan Pos Pengamatan Gunugn Ibu di Gam Ici untuk mendapatkan informasi langsung tentang aktivitas Gunung Ibu.
Diketahui, Gunung Ibu memiliki ketinggian puncak 1.340 meter di atas permukaan laut itu secara administratif termasuk ke dalam wilayah Kecamatan Ibu, Kabupaten Halmahera Barat, Provinsi Maluku Utara.
Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral melakukan pengamatan secara visual dan instrumental dari pos pengamatan gunung api yang berlokasi di Desa Gam Ici, Kecamatan ibu, Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara.
Pada 16 Mei 2024, pukul 15.00 WIT, Badan Geologi resmi menaikkan status Gunung Ibu dari sebelumnya siaga atau level III menjadi awas atau level IV.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu