Suasana Terkini di Luar Stadion GBK saat Laga Timnas Indonesia vs Irak, Suporter Tambah Ramai
BeritaNasional.com - Timnas Indonesia vs Irak main imbang 0-0 di babak pertama pada pertandingan lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Kamis (6/6/2024).
Meski skor imbang, para suporter masih tampak bersemangat mendukung Timnas Indonesia.
Berdasarkan pantauan beritanasional.com di sekitar lokasi SGBK, para suporter makin ramai berdatangan untuk menyaksikan laga Timnas Indonesia vs Irak.
Mereka datang dengan penuh antusias dan harapan agar skuad asuhan Shin Tae Yong meraih kemenangan agar bisa berlaga di kualifikasi selanjutnya.
Sebagian suporter juga datang dengan yel-yel yang membuat suasana di sekitar SUGBK makin meriah.
"Kami datang lagi, Timnas Indonesia, lantang ku bernyanyi, ooo, woowoo, Timnas Indonesia pasti menang, kami yakin Indonesia menang," teriak yel-yel suporter Timnas Indonesia.
Sebelumnya, pihak kepolisian membubarkan suporter yang membakar flare dan petasan di sekitaran Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Selatan.
Sejumlah suporter Timnas Indonesia di sekitaran Stadion Gelora Bung Karno sempat bergemeruh hingga membakar flare dan petasan.
Para personel kepolisian yang bertugas di sekitaran SUGBK untuk mengamankan jalannya laga Timnas Indonesia vs Irak langsung membubarkan puluhan suporter yang membakar flare tersebut.
Berdasarkan pantauan beritanasional.com di lokasi, personel kepolisian sempat bersitegang dengan puluhan suporter tersebut.
Hingga akhirnya polisi mengambil tindakan tegas membubarkan puluhan suporter tersebut. Polisi juga sempat mengultimatum para suporter agar tetap tertib tidak memperkeruh suasana.
"Kami minta kepada para suporter untuk tetap tertib mengikuti aturan tidak membakar petasan," kata salah satu petugas polisi tersebut dengan menggunakan pengeras suara.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu