Tersingkir dari Indonesia Open 2024 di 16 Babak Besar, Ini Kata Ester

Oleh: Harits Tryan Akhmad
Kamis, 06 Juni 2024 | 18:23 WIB
Tunggal putri Indonesia Ester Nurumi Tri Wardoyo. (BeritaNasional/Oke Atmaja).
Tunggal putri Indonesia Ester Nurumi Tri Wardoyo. (BeritaNasional/Oke Atmaja).

BeritaNasional.com - Tunggal putri Indonesia Ester Nurumi Tri Wardoyo harus kalah dari wakil asal China yakni Wang Zhi Yi di babak 16 besar Indonesia Open 2024.

Sebagai pemain debut di Indonesia Open, Ester memberikan kejutan dengan menaklukkan wakil Jepang Nozomi Okuhara 21-17, 21-16 pada pertandingan 32 besar. 

Namun, ia harus menelan kekalahan dari unggulan keenam asal China Wang Zhi Yi 13-21, 13-21 di babak kedua yang digelar pada hari ini, Kamis (6/6/2024) di Istora, Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024).

Ester mengakui saat berjumpa dengan Wang di babak 16 besar dirinya banyak kehilangan fokus. Sehingga memberikan poin dengan mudah kepada tunggal putri asal China tersebut.

“Pada pertandingan ini saya banyak kehilangan fokus,” ujar Ester.

Ester menyatakan sempat berusaha untuk bangkit. Akan tetapi, serangan yang deras dilakukan oleh Wang tak bisa dibendungnya.

“Saat ingin bangkit, saya kurang bisa menahan serangan lawan yang banyak melancarkan bola-bola rally,” jelas Ester.

Dengan kalahnya Ester ini, tunggal putri Indonesia hanya tinggal Gregoria Mariska Tunjung yang menang asal Supanida Katethong dengan skor 21-13 dan 21-15.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: