Tak Gentar Hadapi Anies di Pilgub Jakarta, Gerindra: Warga Jakarta Ingin Tokoh Baru

Oleh: Ahda Bayhaqi
Jumat, 14 Juni 2024 | 10:33 WIB
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman. (BeritaNasional/Elvis).
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman. (BeritaNasional/Elvis).

BeritaNasional.com - Partai Gerindra tidak takut menghadapi Anies Baswedan di Pilgub Jakarta. Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman mengatakan, Anies maju berpasangan dengan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok pun pasti kalah.

Hal itu menanggapi resminya Anies Baswedan maju sebagai calon gubernur Jakarta. Anies sudah mengantongi dukungan dari PKB.

"Justru kalau Anies maju saya pikir, apalagi sekalian duet sama Ahok, saya pikir selesai ya," ujar Habiburokhman kepada wartawan, dikutip Jumat (14/6/2024).

Habiburokhman yakin Ridwan Kamil mampu menghadapi Anies Baswedan, bahkan memenangkan pertarungan di Pilgub Jakarta 2024. Karena warga Jakarta menginginkan tokoh baru yang tidak punya masalah lama.

"Penantangnya Insyaallah akan menang, kalau kita cari yang benar-benar kuat seperti pak RK," katanya.

"Kenapa? Karena rakyat Jakarta ini kan selalu ingin yang baru. Selalu ingin yang orang yang tidak terlibat masalah-masalah lama," tegas Habiburokhman.

Terlebih, Anies ketika maju sebagai calon presiden, kalah di Jakarta menghadapi Prabowo-Gibran.

"Anies juga kan kemarin kalau waktu pilpres di jakarta. Padahal beliau Gubernurnya. Walaupun tipis, tapi kalau kalah, ya tetap kalah," kata Habiburokhman.

"Sehingga kalau ada orang baru, sosok baru menantang pak Anies besok ini, saya pikir peluangnya besar untuk bisa menang," pungkasnya.

 sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: