Demokrat Dukung Pertemuan Prabowo dengan Anies Baswedan

Oleh: Ahda Bayhaqi
Kamis, 27 Juni 2024 | 14:59 WIB
Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (Foto/Lidya)
Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (Foto/Lidya)

BeritaNasional.com - Partai Demokrat mendukung wacana pertemuan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dengan Anies Baswedan. Bagi Ketua DPP Partai Demokrat Herman Khaeron, setiap silaturahmi politik harus diterima.

"Kita harus menyambut baik setiap silaturahmi komunikasi politik dengan siapapun. Itulah sifat kebaikan dari Pak Prabowo," kata Herman di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (27/6/2024).

Prabowo disebut selalu membuka silaturahmi dan komunikasi politik dengan semua tokoh. Ini menjadi sifat kebaikan menteri presiden terpilih itu.

"Jadi Pak Prabowo ingin bahwa seluruh instrumen, seluruh para tokoh ini bersatu karena diyakini dengan persatuan dan kesatuan inilah negara ini akan bisa maju, bahkan punya cita-cita besar Indonesia Emas 2045. Itu kan dinyatakan dalam setiap kali Pak Prabowo pidato bahwa nilai-nilai persatuan, kesatuan itu menjadi hal utama bagi pembangunan bangsa," katanya.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani, mengatakan belum ada rencana pertemuan antara Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto, dengan Anies Baswedan. Muzani mengaku belum mendapatkan permintaan dari pihak Anies untuk menemui Prabowo.

"Saya tidak tahu kalau Mas Anies minta waktu untuk ketemu dengan Pak Prabowo, tapi sebelum ke sini saya terlambat karena ketemu Pak Prabowo. Pak Prabowo tidak bercerita bahwa ada kehendak atau keinginan dari Mas Anies untuk ketemu dengan beliau, dan sampai sekarang belum ada Pak Anies ketemu saya," kata Muzani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (25/6/2024).

Muzani memastikan, Prabowo tidak punya halangan untuk bertemu dengan siapapun. Peluang Anies menemui Prabowo tetap terbuka.

"Pak Prabowo tidak punya halangan untuk bertemu dengan siapapun. Selama ini Pak Prabowo bertemu dengan orang yang berbeda pilihan, berbeda pandangan, bahkan berbeda politik. Beliau merasa bahwa semua pemimpin adalah orang-orang yang memiliki potensi, karena itu Pak Prabowo tidak punya halangan untuk bertemu dengan siapapun," kata Muzani.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: