Diogo Costa Cetak Rekor Bersejarah di Euro, Jadi Kiper Pertama yang Tepis 3 Penalti
BeritaNasional.com - Kiper Timnas Portugal Diogo Costa menjadi pahlawan bagi Portugal di babak 16 besar Euro 2024 saat melawan Slovenia, Selasa (2/7/2024) dini hari WIB. Diogo Costa berhasil menepis tiga tendangan penalti pemain Slovenia.
Pertandingan Portugal vs Slovenia berlangsung sengit hingga masuk ke babak adu penalti setelah bermain 120 menit tanpa gol tercipta di laga tersebut.
Saat adu penalti, Diogo Costa mampu menggagalkan semua tendangan dari tiga pemain Slovenia yaitu Josip Ilicic, Jure Balkovec dan Benjamin Verbic.
Menurut Squawka, Diogo Costa adalah menjadi pemain pertama dalam sejarah Euro yang mampu menyelamatkan tiga penalti dalam adu penalti.
Kemudian, Diogo Costa menjadi pemain pertama dalam sejarah Euro yang bermain 120 menit dan tampil dalam adu penalti tanpa kebobolan satu gol pun selama pertandingan.
“Diogo Costa adalah orang pertama dalam sejarah Kejuaraan Eropa yang menyelamatkan tiga penalti dalam adu penalti. Tidak ada pemain dalam sejarah Kejuaraan Eropa yang berhasil menyelamatkan lebih banyak penalti adu penalti dan dia hanya menghadapi tiga kali,” tulis Squawka dilihat Selasa (2/7/2024).
“Dia juga mencatatkan clean sheet dalam 120 menit,” imbuh dia.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu