Pimpinan MPR Akan Serahkan Rekomendasi kepada Prabowo Subianto

Oleh: Ahda Bayhaqi
Senin, 08 Juli 2024 | 19:40 WIB
Ketua MPR Bambang Soesatyo melakukan kunjungan kebangsaan di Kantor DPP PKS, Jakarta, Senin (8/7/2024). (Berita nasional.com/Oke Atmaja)
Ketua MPR Bambang Soesatyo melakukan kunjungan kebangsaan di Kantor DPP PKS, Jakarta, Senin (8/7/2024). (Berita nasional.com/Oke Atmaja)

BeritaNasional.com - Pimpinan MPR RI akan menyerahkan rekomendasi kepada Presiden Terpilih Prabowo Subianto untuk pemerintahan yang akan datang. 

Rekomendasi itu didasarkan pada silaturahmi kebangsaan pimpinan MPR dengan para pimpinan partai politik dan para presiden dan wakil presiden serta mantan ketua MPR.

Prabowo menjadi pihak terakhir yang akan ditemui pimpinan MPR dalam rangka silaturahmi kebangsaan.

"Kami terakhir meminta waktu kepada presiden terpilih Pak Prabowo Subianto untuk menyampaikan dokumen kearifan yang kami susun dari berbagai kunjungan ini  sebagai rekomendasi dan saran pemerintahan yang akan datang," ujar Ketua MPR RI Bambang Soesatyo saat silaturahmi kebangsaan dengan PKS di Kantor DPP PKS, Jakarta, Senin (8/7/2024).

"Begitu juga nanti dokumen kearifan ini kami akan berikan kepada pimpinan MPR yang akan datang," sambungnya.

Setelah menemui Presiden PKS Ahmad Syaikhu, pimpinan MPR bakal menemui Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto pada Kamis (11/7/2024). 

Pekan selanjutnya akan ditemui Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dan Ketum PPP Muhamad Mardiono.

"Lalu, kami menunggu Bu Mega sebagai Ketum PDIP," ujar Bamsoet.

Dalam pertemuan dengan Presiden PKS Ahmad Syaikhu, diusulkan ada keterwakilan seluruh fraksi di kursi pimpinan DPR. 

Selain itu, soal amandemen UUD 1945, PKS mendukung tetapi tidak mundur lagi ke belakang.

"Presiden PKS menyampaikan sudah waktunya dikaji kembali. Kami pikirkan kembali tentang perubahan UUD 1945, tapi tidak mundur ke belakang. Kami perbaiki, sempurnakan untuk kepentingan ke depan," kata Bamsoet.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: