Tim Bulu Tangkis Indonesia Jajal Porte De La Chapelle Arena Jelang Olimpiade Paris 2024
BeritaNasional.com - Tim bulu tangkis Indonesia akhirnya menjajal Porte De La Chapelle Arena atau dengan nama lain Adidas Arena. Adapun Adidas Arena akan menjadi tempat pertandingan olahraga badminton di Olimpiade Paris 2024 mulai dari tanggal 27 Juli-5 Agustus 2024.
Tim Indonesia sudah menjajal arena tersebut di latihan perdana hari Senin (22/7) waktu setempat. Selama kurang lebih satu jam dimanfaatkan para atlet untuk beradaptasi dengan situasi dan kondisi lapangan.
Tunggal putri bulu tangkis Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung mengakui ada perbedaan Porte De La Chapelle Arena saat Olimpiade Paris 2024, dengan French Open 2024 lalu.
“Perubahan cuaca cukup mempengaruhi kondisi lapangan saat ini. Waktu itu saat kami ke sini, udaranya dingin sementara kali ini cukup panas. Pencahayaan juga masih diatur, belum final,” ujar Gregoria dikutip dari laman PBSI, Rabu (24/7/2024).
“Nuansa lapangan juga baru, warnanya ungu dan terang di area penonton. Tapi kalau dari latihan kemarin sudah cukup baik, semoga semakin ke sini semakin enak,” kata Gregoria.
Senada, tunggal putri Anthony Sinisuka Ginting menyatakan perbedaan yang dirasakannya adanya hembusan angin. Masih ada sekurang-kurangnya dua kali lagi tim bulutangkis Indonesia mendapat kesempatan berlatih di arena. Ini menjadi fokus untuk terus mengejar penyesuaian.
“Kondisi lapangan cukup berbeda dengan French Open kemarin tapi sejauh ini masih oke. Selain itu, sekarang ada sedikit hembusan angin,” sambung Ginting.
“Masih ada setidaknya dua kali lagi untuk lebih memantapkan lagi adaptasinya sekaligus melihat ada perubahan-perubahan apa lagi di lapangan jelang match pertama nanti,” tambah Ginting.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu