Keren! Kesatria Mayangkara Bagikan Boneka untuk Anak-anak di Papua

Oleh: Tim Redaksi
Sabtu, 24 Agustus 2024 | 06:06 WIB
Kesatria Mayangkara Bagikan Boneka untuk Anak-anak Papua. (foto/tni.mil).
Kesatria Mayangkara Bagikan Boneka untuk Anak-anak Papua. (foto/tni.mil).

BeritaNasional.com - Satgas Yonif 503/Mayangkara Koops Habema melaksanakan kegiatan yakni memberikan boneka kepada anak-anak di Kota Kenyam Kabupaten Nduga, Jumat (23/08/2024).

Cara ini adalah sebagai bentuk Satgas Yonif 503/Mayangkara untuk tetap menjaga kedekatan bersama dengan masyarakat. Sehingga tidak hanya dilakukan kepada para tokoh masyarakat ataupun pemuda, tetapi juga kepada anak anak di Kota Keenyam. 

Salah satu cara yang dilakukan oleh Satgas Yonif 503/Mayangkara adalah dengan membagikan mainan berupa boneka kepada anak-anak di Kota Kenyam.

Adapun kegiatan pembagian boneka tersebut dipimpin oleh Pakum Satgas Kapten Chk Bangun Rudityo. Dia bilang pembagian boneka ini sebagai komitmen Satgas untuk hadir di tengah masyarakat.

"Pembagian boneka ini merupakan bentuk kedekatan Satgas TNI kepada anak-anak dan komitmen Satgas untuk hadir ditengah tengah masyarakat" jelas dia.

Nia salah satu orang tua mengaku sangat senang anaknya bisa mendapatkan boneka tersebut. Apalagi, ia awalnya sedang berjalan menuju pasar Kenyam 

"senang sekali boneka ini untuk anak saya" ujarnya dikutip dari laman tni.mil.id, Sabtu (24/8/2024).sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: