Penduduk Dataran Tinggi Golan Cemas Ketegangan Israel-Lebanon Meningkat

Oleh: Dyah Ratna Meta Novia
Senin, 26 Agustus 2024 | 21:00 WIB
Israel dan Hizbullah Lebanon saling serang (Foto/Pixabay)
Israel dan Hizbullah Lebanon saling serang (Foto/Pixabay)

BeritaNasional.com - Penduduk Dataran Tinggi Golan yang diduduki Israel cemas dengan peningkatan ketegangan antara Israel dan Lebanon. Mereka menyamapikan banyaknya kesulitan yang dihadapi komunitas mereka ketika ketegangan antara Israel dan Lebanon terus meningkat.

Apalagi Israel melancarkan serangan udara besar-besaran di Lebanon Selatan. Israel melakukan pre-emptive strike atau serangan pendahuluan untuk mencegah serangan roket dan rudal besar-besaran dari Hizbullah.

Hizbullah menyatakan, pihaknya siap menembakkan ratusan roket dan drone untuk membalas pembunuhan seorang komandan tinggi mereka.

Kedua belah pihak menghentikan baku tembak besar-besaran pada pertengahan pagi, menandakan tidak adanya eskalasi lebih lanjut.

Saling serang antara Hizbullah dan tentara Israel berlangsung saat Mesir menjadi tuan rumah perundingan tingkat tinggi yang bertujuan untuk gencatan senjata dalam perang Israel-Hamas yang telah berlangsung selama 10 bulan di Gaza yang diharapkan para diplomat akan meredakan ketegangan regional.

Seorang warga Golan, Rose Break mengatakan, “Apa yang terjadi sangat mengerikan. Kami sangat gelisah."

Dikutip dari VOA, Nasser Abu Saleh, seorang warga Golan lainnya berharap gencatan senjata segera tercapai.

“Kami tidak menunggu pidato dari Pemimpin Hizbullah Hassan Nasrallah, atau Benjamin Netanyahu,” katanya. 
 sinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: