Ingin Datang ke Misa Agung Paus Fransiskus? Simak Kantong Parkir di Sekitar Kawasan GBK
BeritaNasional.com - Pihak Kepolisian sudah menyiapkan kantong parkir untuk mobil dan motor di kawasan sekitaran Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta.
Hal ini dipersiapkan bagi masyarakat yang ingin mengikut Misa Agung yang dipimpin oleh Paus Fransiskus. Adapun Misa Agung akan dimulai pada sore hari ini, Kamis (5/9/2024) sejak pukul 16.00 WIB.
Diprediksi akan ada puluhan ribu akan menghadiri acara Misa Agung bersama Paus Fransiskus itu. Untuk itulah, pihak Kepolisian menyiapkan kantong parkir di sekitar GBK bagi peserta Misa Agung yang membawa kendaraan pribadi.
"Terkait kegiatan Misa Pope Francis Apostolic yang akan diadakan pada Kamis, 05 September 2024, akan ada 9 lokasi kantong parkir di Jakarta," tulis TMC Polda Metro dalam akun media sosial X dilihat Kamis (5/9/2024).
Berikut kantong parkir kendaraan pribadi dan motor:
-Parkir Plaza Tenggara
-Parkir Istora
-Parkir Eleveted sisi selatan
-Parkir eleveted sisi utara
-Parkir Akuatik
-Lapangan ABC
-Parkir Stadion Madya
-Parkir Masjid Albina
-Parkir Lapangan Softball
5 bulan yang lalu
DUNIA | 14 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
HUKUM | 14 jam yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 23 jam yang lalu