Gus Ipul Jadi Menteri Sosial, PKB: Kita Tunggu Kinerjanya!

Oleh: Ahda Bayhaqi
Rabu, 11 September 2024 | 18:11 WIB
Menteri Sosial Saifullah Yusuf alias Gus Ipul. (BeritaNasional/Oke Atmaja)
Menteri Sosial Saifullah Yusuf alias Gus Ipul. (BeritaNasional/Oke Atmaja)

BeritaNasional.com - Ketua DPP PKB Syaiful Huda menanggapi pengangkatan Sekjen PBNU Saifullah Yusuf alias Gus Ipul sebagai menteri sosial. PKB menunggu gebrakan Gus Ipul yang menjabat sebagai menteri sosial selama 39 hari.

"Tinggal sehari pun, itu kewenangan prerogatif presiden sekali lagi. Kita tunggu saja kinerja 39 hari Gus Ipul," kata Huda di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (11/9/2024).

Menurut Huda perlu diawasi kinerja Gus Ipul sebagai menteri sosial dalam waktu kurang lebih sebulan. Karena menteri sosial menjadi sorotan terkait masalah korupsi bantuan sosial atau bansos.

"Pengalaman mensos sebelumnya saya kira menjadi pelajaran. Bahwa akuntabilitas publik, transparansi, sesuatu yang enggak bisa dielakkan oleh pejabat siapapun, tanpa terkecuali Gus Ipul," kata Huda.

Di sisi lain, bagi PKB tidak ada kaitan pengangkatan Gus Ipul dengan konflik PBNU. Hal itu sepenuhnya urusan hak prerogatif Presiden Joko Widodo.

"Jadi terkait dengan pengangkatan Gus Ipul sebagai menteri ya itu kan urusannya presiden. Dan sekali lagi enggak ada kaitannya dengan gergeran PBNU dengan PKB," kata Huda.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Saifullah Yusuf alias Gus Ipul sebagai Menteri Sosial dalam sisa masa jabatan Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024.

Pelantikan Gus Ipul berlangsung di Istana Negara, Jakarta, Rabu (11/9/2024). Ia juga dilantik berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 102/P tahun 2024 tentang Pengangkatan Menteri Sosial Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024.

 sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: