Dikabarkan Jadi Menpora Lagi di Pemerintahan Prabowo, Begini Kata Dito Ariotedjo

Oleh: Ahda Bayhaqi
Sabtu, 05 Oktober 2024 | 08:00 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo. (BeritaNasional/Elvis).
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo. (BeritaNasional/Elvis).

BeritaNasional.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo menanggapi kabar akan dilanjutkan menjadi menteri di pemerintahan Prabowo Subianto. Dito mengaku hanya fokus menyelesaikan pemerintahan sekarang.

"Ya kita fokus bagaimana ini jangan lupa 6 Oktober pekan paralimpiade nasional di Jawa Tengah," kata Dito di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (4/10/2024).

Dito memilih menyelesaikan tugasnya hingga tuntas agar memastikan Kemenpora ke depan bisa lebih baik siapapun yang memimpin.

"Saya kan fokus sampai 20 Oktober bagaimana kita sisa waktu ini kita gas memastikan Kemenpora kedepan lebih baik siapapun yang memimpin," katanya.

Politikus Golkar ini bertemu dengan Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad pada Jumat siang. Ia mengaku tidak membahas terkait kabinet.

Ia enggan menanggapi apakah namanya sudah diserahkan oleh Ketua Umum Golkar Bahlil Lahadalia kepada Prabowo.

"Wah kalo itu prerogatif pak Bahlil saya belum mengetahui komunikasi pak Bahlil dengan presiden terpilih," kata Dito.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: