Pertemuan Prabowo-Megawati, Puan: Secepatnya, Insyaallah

Oleh: Panji Septo R
Senin, 07 Oktober 2024 | 18:00 WIB
Presiden terpilih Prabowo Subianto. (BeritaNasional/Tim Media Prabowo).
Presiden terpilih Prabowo Subianto. (BeritaNasional/Tim Media Prabowo).

BeritaNasional.com -  Prabowo-Megawati dua tokoh besar di Indonesia ini dikabarkan bakal segera bertemu.

Kendati demikian pertemuan Ketua Umum PDI Perjuangan PDIP, dengan Menteri Pertahanan RI sekaligus Presiden terpilih itu belum terungkap, hanya disebut bakal terjalin sebelum pelantikan Prabowo-Gibran pada 20 Oktober mendatang.

Ketika dikonfirmasi kembali, Ketua DPP PDIP Puan Maharani hanya memberi kode 'Secepatnya'.

"Secepatnya, Insyaallah," tegasnya dengan singkat, dalam keterangannya di Jakarta, Senin (7/10/2024).

Ketika dikonfirmasi pertemuan bakal terjalin pada 12 atau 15 Oktober 2024 mendatang, Puan pun irit bicara.

"Insyaallah," ucapnya lebih lanjut.

Sebelumnya Puan mengungkapkan bahwa dalam pertemuan dengan Prabowo, Megawati Soekarnoputri, berencana menyajikan nasi goreng sebagai menu jamuan mengingat sang calon Presiden Terpilih itu sangat mengemari menu satu ini.

"Masih dipikirkan, tapi waktu itu, ibu Mega yang memasak dan Pak Prabowo sangat menyukai, jadi mungkin juga menu nasi goreng akan ada lagi," ungkap Puan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, pada Kamis (3/10/2024).

Puan juga belum memberikan konfirmasi apakah pertemuan tersebut akan diadakan di kediaman Megawati di Teuku Umar. Ia menyatakan bahwa pertemuan tersebut bisa dilakukan di kediaman Prabowo.

"Bisa juga, bisa juga di Kertanegara, bisa juga di Hambalang, tidak ada masalah akan bertemu di mana saja," tambahnya.

Ia menegaskan bahwa pertemuan tersebut akan dilaksanakan sebelum pelantikan presiden dan wakil presiden pada 20 Oktober 2024.

"Yang terbaru, semuanya beliau berdua sama-sama berkeinginan untuk bertemu secepatnya menunggu waktu yang tepat, di saat yang tepat," kata Puan, yang juga menjabat sebagai ketua DPR RI.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: