Gedung Parlemen Bersolek Sambut Prabowo-Gibran

Oleh: Bachtiarudin Alam
Jumat, 18 Oktober 2024 | 18:31 WIB
Persiapan Pelantikan (BeritaNasional/Bachtiarudin Alam)
Persiapan Pelantikan (BeritaNasional/Bachtiarudin Alam)

BeritaNasional.com -  Kesibukan di komplek Parlemen Gedung MPR mulai terasa, jelang dua hari pelantikan Presiden-Wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yang akan berlangsung, Minggu (20/10/2024).

Berdasarkan pantauan beritanasional.com pada Jumat (18/10/2024) atau dua hari jelang hari pelantikan. Terlihat kesibukan petugas terpusat di gedung Kura-Kura MPR RI. 

Banyak dari mereka sedang sibuk melakukan penyelesaian merias gedung, dengan memasang panggung, rigging, tenda, hingga karpet merah yang akan dilalui para pejabat nanti.

Sementara untuk suasana di dalam ruang Paripurna MPR RI, terlihat petugas sudah mulai memersiapkan segala fasilitas mulai dari kursi, sampai podium yang digunakan selama proses pelantikan.

Tidak hanya itu tampak juga para Kadet Universitas Pertahanan (Unhan) RI yang tergabung dalam Orkestra Symphony Praditya Wiratama di posisi tribun atas. Mereka terus melakukan latihan untuk penyempurnaan penampilannya nanti.

Orkestra Symphony Praditya Wiratama adalah salah satu bagian yang akan tampil mengiringi prosesi Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI. 

Sedangkan suasana di luar gedung Anggota TNI - Polri, sampai Pamdal DPR/MPR RI sudah melakukan penjagaan. Semua akses masuk telah dipasang metal detector oleh petugas untuk memastikan kemanan.

Termasuk menyiagakan kendaraan taktis dari TNI untuk menunjang pengamanan.
Tercatat ada 10 unit kendaraan taktis (rantis) Anoa 6x6 Armoured Personnel Carrier (APC) dan 4 unit Indonesian Light Strike Vehicle (ILSV). 

Semua persiapan ini dilakukan dalam rangkaian gladi kotor yang digelar siang ini. Dimulai dari simulasi kedatangan Presiden dan Wakil Presiden yang akan datang dari Pintu Utama Komplek DPR/MPR RI di Jalan Gatot Subroto.

Presiden dan Wakil Presiden beserta tamu VVIP akan melintasi karpet merah yang telah disiapkan. Setelah itu, mereka akan masuk ke dalam Gedung Rapat Paripurna diiringi musik dari Orkestra Symphony Praditya Wiratama.

Pelantikan dimulai Pukul 10.00 WIB.

Ketua MPR RI Ahmad Muzani menyampaikan acara pelantikan presiden-wakil presiden terpilih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming, akan dilaksanakan pada 20 Oktober 2024 pukul 10.00 wib di Gedung Nusantara Kompleks Parlemen Jakarta.

"Rencananya pelantikan Presiden dan Wakil Presiden hasil pemilihan umum 2024 akan dilaksanakan pada 20 Oktober pada hari Minggu jam 10 pagi di Gedung DPR-MPR di Gedung Nusantara," kata Muzani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (18/10/2024).

Hal itu sebagaimana hasil rapat gabungan pimpinan MPR RI pada Rabu (9/10/2024). Dimana nantinya akan dihadiri Presiden dan Wakil Presiden Joko Widodo-Ma'ruf Amin, MPR akan mengundang para kontestan Pilpres 2024 lalu. 

Para peserta Pilpres 2024 itu adalah Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD. Selain itu, MPR juga mengundang para mantan presiden dan wakil presiden lainnya hingga para ketua umum partai politik, serta kepala negara sahabatm

"Tunjukkan bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang bersatu, bangsa yang rukun, bangsa yang terus menjunjung martabat demokrasi, meskipun dalam suasana perbedaan perasaan pilpres dan pada akhirnya kita satu untuk bangsa dan negara," tukasnya.sinpo

Editor: Sri Utami Setia Ningrum
Komentar: