Begini Suasana Rumah Prabowo Subianto Jelang Pelantikan Presiden
BeritaNasional.com - Kediaman Presiden terpilih Prabowo Subianto di Jl. Kertanagara, Jakarta Selatan dipenuhi karangan bunga menjelang pelantikan pada hari ini, Minggu (20/10/2024. Adapun karangan bunga yang berjajar itu bertuliskan ucapan selamat atas dilantiknya Prabowo menjadi Presiden RI ke-8.
Pantauan Beritanasional.com Minggu, (20/10/2024) pukul 06.00 WIB, tampak sekitar 20 karangan bunga berjejer di depan Media Center Prabowo Gibran yang terletak di jalan Sriwijaya I.
Sejumlah media massa juga sudah mengepung rumah Prabowo. Sedangkan aparat kepolisian berjaga di sejumlah titik arah masuk Jl. Kertanegara.
Hari ini, Prabowo dan Gibran Rakabuming Raka bakal dilantik sebagai presiden dan wakil presiden 2024-2029 oleh MPR RI. Keduanya akan dilantik dalam Sidang Paripurna MPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.
Karangan bunga di sekitar kediaman Prabowo Subianto (BeritaNasional/Panji).
Berdasarkan rangkaian agenda pelantikan presiden dan wakil presiden, acara akan dimulai sekitar pukul 10.00 WIB dan berakhir pada 11.23 WIB.
Agenda pengucapan sumpah presiden dan wakil presiden akan digelar pada 10.26 WIB sampai 10.35 WIB.
Setelah penandatanganan berita acara pelantikan, akan ada prosesi pertukaran tempat duduk Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029 dengan Presiden dan Wakil Presiden 2019-2024.
Selanjutnya, Prabowo akan menyampaikan pidato sebagai presiden 2024-2029
Berikut agenda pokok Sidang Paripurna MPR RI dalam rangka pelantikan presiden dan wakil presiden periode 2024-2029:
10.00-10.03 WIB: Menyanyikan lagu kebangsaan "Indonesia Raya"
10.03-10.06 WIB: Mengheningkan cipta
10.06-10.26 WIB: Pembukaan sidang paripurna dalam rangka pelantikan presiden dan wakil presiden RI periode 2024-2029 oleh Ketua MPR
10.26-10.28 WIB: Pengucapan sumpah presiden RI
10.28-10.30 WIB: Pengucapan sumpah wakil presiden RI
10.30-10.35 WIB: Penandatanganan berita acara pelantikan
10.35-10.40 WIB Penyerahan berita acara pelantikan
Pertukaran tempat duduk presiden dan wakil presiden RI Periode 2024-2029 dengan presiden dan wakil presiden RI periode 2019-2024
10.42-10.47 WIB: Pimpinan MPR melanjutkan memimpin sidang paripurna MPR
10.47-11.05 WIB: Pidato presiden RI
11.05-11.10 WIB: Pimpinan MPR melanjutkan memimpin sidang paripurna MPR
11.10-11.15 WIB: Pembacaan doa
11.15-11.20 WIB: Penutupan sidang paripurna
11.20-11.23 WIB: Lagu Kebangsaan "Indonesia Raya"
11.23 WIB: Sidang paripurna selesai
5 bulan yang lalu
DUNIA | 18 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 14 jam yang lalu
HUKUM | 19 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
POLITIK | 12 jam yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu