Intip Pindad MV3 Garuda Limousine: Kendaraan 'Sangar' Presiden Prabowo
BeritaNasional.com - Ada momen menarik saat pelantikan resmi Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka pada 20 Oktober 2024, yakni kendaraan yang dikenakan merupakan hasil produksi industri pertahanan Indonesia PT Pindad, MV3 Garuda Limousine.
Usai pelantikan, Presiden Prabowo dan Wakil Presiden Gibran menggunakan MV3 Garuda Limousine untuk berkeliling dan menyapa masyarakat dalam iring-iringan kendaraan dari Gedung Parlemen menuju Istana Negara.
MV3 Garuda Limousine merupakan pengembangan terbaru dari varian MV3, yang dirancang berdasarkan arahan langsung dari Presiden Prabowo Subianto.
Kendaraan ini menjadi simbol kemandirian industri pertahanan Indonesia. Prabowo mengungkapkan keyakinannya bahwa produk buatan dalam negeri ini mencerminkan upaya PT Pindad dalam mencapai kemandirian nasional.
Abraham Mose, Direktur Utama PT Pindad, menyampaikan rasa bangga atas penggunaan MV3 Garuda Limousine dalam momen bersejarah ini.
“Tentunya kami terharu dan bangga karena kendaraan terbaru kami, MV3 Garuda Limousine, karya anak bangsa, digunakan dalam momentum bersejarah dan dipercaya oleh Presiden RI, Bapak Prabowo Subianto, yang tiada henti memberi kepercayaan, menantang, dan mendorong penggunaan produk buatan dalam negeri dari PT Pindad untuk terus maju dan meningkatkan kualitasnya. Selamat atas pelantikan Bapak Presiden beserta Wakil Presiden RI, selamat bertugas, dan semoga sukses selalu dalam mengemban amanah rakyat Indonesia,” ujar Abraham, dikutip dalam keteranganya, Minggu (20/10/2024).
Pindad MV3 Garuda Limousine
Desain dan Fitur Keamanan
MV3 Garuda Limousine dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan Presiden dan Wakil Presiden. Kendaraan ini memiliki warna putih yang mencolok, dengan desain maskulin dan fitur keamanan tinggi.
Dengan berat 2,95 ton, panjang 5,05 m, lebar 2,06 m, dan tinggi 1,87 m, Garuda Limousine menawarkan kenyamanan dan ruang yang luas.
Kendaraan ini ditenagai mesin 202 PS dan dilengkapi transmisi otomatis 8 percepatan, dengan kecepatan maksimum 100 km/jam. Fitur keamanan termasuk body yang terbuat dari material armor komposit, kaca antipeluru level B5/B6, dan ban tipe Run Flat Tyre (RFT) yang mampu beroperasi meskipun mengalami kebocoran.
Estetika dan Kenyamanan Interior
Dari segi desain eksterior, MV3 Garuda Limousine dilengkapi dengan automatic footstep untuk akses mudah. Logo Garuda melambangkan kekuatan, sementara motif grille terinspirasi dari batik parang, menonjolkan kearifan lokal.
Interior kendaraan menggunakan material premium dengan fitur canggih seperti kursi captain seat yang dapat diatur secara elektrik, Head Unit 12 inci, kamera 360°, dan LED smart TV.
Dengan MV3 Garuda Limousine, PT Pindad menunjukkan komitmen dalam mendukung kemandirian dan kemajuan industri otomotif Indonesia. Kendaraan ini bukan hanya sekadar moda transportasi, tetapi juga simbol kebanggaan nasional.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 14 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
HUKUM | 14 jam yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 23 jam yang lalu