Kata-kata Carlos Pena Usai Persija Jakarta Tumbangkan Madura United 4-1
BeritaNasional.com - Persija Jakarta berhasil menang dengan skor 4-1 dari tamunya Madura United dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-10 di Stadion Pakansari, Cibinong, Rabu (6/11/2024). Macan Kemayoran sukses hattrick meraih kemenangan dalam tiga laga terakhir.
Persija membuka keran gol pada menit 20’ lewat aksi Gustavo Almeida. Gol keempatnya di musim ini tercipta setelah mengakhiri umpan lambung Rizky Ridho dengan tandukannya dan bola mulus bersarang ke gawang Madura United.
Tim tamu sempat menyamakan kedudukan lewat eksekusi penalti Luiz Marcelo pada menit 40’. Namun, tak berselang lama Persija kembali unggul.
Gol kedua lahir juga dari titik putih pada menit ke-43 usai Rio Fahmi dijatuhkan di kotak terlarang. Marko Simic yang berperan sebagai algojo sukses menjalankan tugasnya dengan baik. Sepakan kaki kanannya tak mampu dihalau oleh kiper lawan.
Gol ketiga lahir dari sepakan keras Ryo Matsumura pada menit 71’. Ia berhasil memaksimalkan umpan apik dari Muhammad Ferarri.
Sementara gol pamungkas tercipta dari aksi Pedro Dias pada menit 90+6’. Ia berhasil memanfaatkan eksekusi sepak pojok Syahrian Abimanyu.
Selepas laga, pelatih Persija Carlos Pena mengatakan dirinya sangat senang karena Macan Kemayoran bisa menjaga tren positif meraih kemenangan. Ia bangga karena anak asuhnya bisa bermain sesuai dengan apa yang dimintanya.
“Saya sangat senang hari ini bisa meraih tiga poin karena ini pertandingan penting untuk kami. Tentu ini tidak mudah melawan Madura United. Ketika kami baru mencetak gol, Madura United juga berhasil menyamakan skor. Mereka bermain bagus di babak pertama,” kata Calos Pena dikutip dari laman Persija, Kamis (7/11/2024).
Walau sudah unggul, Persija di babak kedua terus menekan dan malah menambah dua gol. Carlos pena menilai kemenangan ini sangat penting bagi Persija karena untuk merangsek naik ke papan atas klasemen Liga 1 2024/2025.
“Kemudian kami bisa mencetak gol kedua di babak pertama. Saat jeda laga ada sedikit penyesuaian sehingga di babak kedua kami bertahan dengan baik. Kami bisa mencetak dua gol lagi dan meraih kemenangan penting,” ujarnya lagi.
5 bulan yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu