Kapolri Lantik Langsung Komjen Ahmad Dofiri Sebagai Wakapolri
BeritaNasional.com -
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah melantik Komjen Pol Ahmad Dofiri sebagai Wakil Kepala Polri (Wakapolri) menggantikan Jenderal (Hor) Agus Andrianto yang kini menjabat Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan.
“Baru saja dilaksanakan penyerahan jabatan Irwasum Polri dan pelantikan Bapak Wakapolri oleh Bapak Kapolri,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho dalam keteranganya, Kamis (14/11/2024).
Dalam acara tersebut, juga resmi diserahkan sementara jabatan Irwasum kepada Irjen Dedi Prasetyo yang merangkap tugas sebagai Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia (As-SDM)
Sementara untuk serangkaian rotasi jabatan lain mencakup sejumlah pejabat wilayah. Penyerahan jabatan yang berkaitan dengan daerah yang saat ini tengah melaksanakan pemilihan kepala daerah (Pilkada) akan ditunda hingga Pilkada usai.
Keputusan itu diambil, sebagai upaya untuk menjaga stabilitas di daerah-daerah yang saat ini membutuhkan perhatian penuh.
“Posisi Irwasum secara de jure sudah digantikan oleh Bapak Dedi Prasetyo. Namun, pelantikannya akan menunggu bersama TR-TR lain atau pejabat lainnya setelah Pilkada selesai. Kemungkinan besar begitu,” tambah Irjen Sandi.
Polri memastikan proses transisi ini akan dilakukan dengan tertib dan sesuai jadwal yang telah ditetapkan, terutama untuk penjabat-penjabat yang wilayahnya sedang fokus pada Pilkada.
Selain penunjukan Wakapolri, dalam Surat Telegram ST/2517/XI/KEP./2024 tertanggal 12 November 2024. Juga terdapat beberapa mutasi seperti Kalemdiklat Polri diisi Irjen Chryshnanda Dwilaksana.
Selanjutnya Kortastipidkor diisi Brigadir Jenderal Polisi Cahyono Wibowo. Lalu, Kapuslitbang Polri dijabat Komisaris Besar Polisi FX Surya Kumara.
Sementara untuk daftar mutasi Kapolda dan Wakapolda, berikut daftarnya:
1.Kapolda Kalimantan Selatan kini dijabat Brigjen Rosyanto Yudha Hermawan
2.Kapolda Papua Tengah kini dijabat Brigjen Alfred Papare
3.Kapolda Papua Barat Daya kini dijabat Gatot Haribowo
4.Wakapolda Kalimantan Selatan kini dijabat Brigjen Golkar Pangarso Rahardjo Winarsadi
5.Wakapolda Kaltara kini dijabat Brighen Soeseno Noerhandoko
6.Wakapolda Sulawesi Tengah kini dijabat Kombes Pol Helmi Kwarta Kusuma Putra Rauf
7.Wakapolda Papua Barat kini dijabat Kombes Pol Yosi Muhamartha
5 bulan yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
DUNIA | 4 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
HUKUM | 5 jam yang lalu