Xiaomi Umumkan Peluncuran Redmi Note 14 Series di Indonesia pada 24 Januari 2025

Oleh: Imantoko Kurniadi
Kamis, 16 Januari 2025 | 00:14 WIB
Xiaomi Redmi Note 14 Series. (Foto/Doc. Xiaomi)
Xiaomi Redmi Note 14 Series. (Foto/Doc. Xiaomi)

BeritaNasional.com -  Xiaomi Indonesia resmi mengumumkan tanggal peluncuran Redmi Note 14 Series pada 24 Januari 2025. Series terbaru ini akan hadir dalam empat varian: Redmi Note 14, Redmi Note 14 5G, Redmi Note 14 Pro 5G, dan Redmi Note 14 Pro+ 5G.

Keempat varian ini dirancang untuk mendampingi anak muda Indonesia dalam menciptakan momen seru dan berkesan, terutama dengan kemampuan kamera ikonik yang dimiliki Redmi Note 14 Series.

Redmi Note Series selalu menjadi pilihan favorit yang dinantikan banyak penggemar. Dengan desain modern dan pilihan warna yang trendi, Redmi Note 14 Series serta Redmi Note 14 Pro Series siap memenuhi selera anak muda masa kini.

Keduanya dilengkapi dengan teknologi kamera AI canggih, yang memungkinkan pengambilan gambar dengan hasil lebih tajam, jelas, dan penuh detail.

Tidak hanya itu, performa dan daya tahan baterai yang optimal turut menjadikan pengalaman pengguna semakin maksimal. Fitur-fitur tersebut sangat mendukung generasi #AlwaysReady dalam membuat konten visual yang lebih ikonik.

“Kami sangat bersemangat untuk meluncurkan Redmi Note 14 Series di Indonesia pada 24 Januari mendatang. Seri ini selalu ditunggu oleh para penggemar Xiaomi di Tanah Air. Dengan kombinasi desain, inovasi, performa, dan daya tahan yang luar biasa, Redmi Note 14 Series menjadi pilihan smartphone terbaik di kelasnya, untuk menunjang kreativitas dan produktivitas penggunanya,” ujar Andi Renreng, Marketing Director Xiaomi Indonesia.

Fitur AI pada Redmi Note 14 Series telah dioptimalkan untuk mendukung proses kreatif dalam pengeditan foto, dengan menambahkan efek otomatis dan penyesuaian visual untuk meningkatkan kualitas setiap hasil karya penggunanya.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: