Tony Blair Mantan Perdana Menteri Inggris Jadi Dewan Pengawas Danantara

BeritaNasional.com - Kepala Badan Pengelolaan Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) Rosan Roeslani mengungkapkan, eks Perdana Menteri Inggris, Tony Blair, menjadi salah satu Dewan Pengawas Danantara.
Hal itu diungkapkan Rosan setelah mengikuti rapat terbatas (ratas) dengan Presiden Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan Jakarta pada Senin (24/2/2025).
"Iya (Tony Blair jadi Dewan Pengawas). Salah satunya," kata Rosan kepada wartawan.
Sebelumnya, Kepala Kantor Komunikasi Presiden Hasan Nasbi mengungkapkan, Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) akan dipimpin oleh Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala BKPM Rosan Roeslani.
"Nanti Danantara akan dipimpin oleh Bapak Rosan Roeslani. Nanti akan dibantu oleh Bapak Pandu Sjahrir, akan dibantu juga oleh Bapak Dony Oskaria," kata Hasan kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (24/2/2025).
Hasan berujar, Dony Oskaria akan menjabat di Holding Operasional. Sedangkan, Pandu Sjahrir akan memegang Holding Investasi.
Kemudian, Danantara akan diawasi oleh Menteri BUMN Erick Thohir selaku Ketua Dewan Pengawas. Dalam bekerja, Erick akan dibantu oleh Muliaman Hadad.
"Ketua Dewan Pengawas yang sudah ditunjuk oleh Presiden adalah Bapak Erick Thohir, dan Wakil Ketua Dewan Pengawas Bapak Muliaman Hadad," ujar Hasan.
8 bulan yang lalu
GAYA HIDUP | 18 jam yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
POLITIK | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 21 jam yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu