Kamis, 06 Maret 2025
JADWAL SALAT & IMSAKIAH
Imsak
00:00
Subuh
00:00
Zuhur
00:00
Ashar
00:00
Magrib
00:00
Isya
00:00

Aktifkan Kampung Siaga Bencana untuk Korban Banjir, Pramono: Jangan Sampai Bulan Puasa Terganggu

Oleh: Lydia Fransisca
Rabu, 05 Maret 2025 | 10:50 WIB
Gubernur Jakarta Pramono Anung meninjau pintu air Manggarai. (BeritaNasional/Oke Atmaja)
Gubernur Jakarta Pramono Anung meninjau pintu air Manggarai. (BeritaNasional/Oke Atmaja)

BeritaNasional.com - Pemprov DKI Jakarta bakal mengaktifkan Kampung Siaga Bencana untuk membantu warga korban dari banjir yang tengah mengepung wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (Jabodetabek).

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menjelaskan Kampung Siaga Bencana ini harus bergerak aktif membantu warga agar tak ada yang kesulitan, apalagi di tengah bulan Ramadan.

"Tadi kami sudah memutuskan untuk Kampung Siaga Bencana diaktifkan. Kampung Siaga Bencana ini kerja sama antara pemerintah, masyarakat, swasta untuk membantu masyarakat yang terdampak," kata Pramono kepada wartawan yang dikutip pada Rabu (5/3/2025).

"Apalagi ini bulan puasa, nanti sahur, buka puasa, jangan sampai terganggu," tambahnya. 

Lebih lanjut, Pramono mengeklaim Dinas Sosial telah bergerak ke bawah dan memastikan tak ada kekurangan bantuan bagi warga.

"Tadi Bu Dinsos juga Dinas Sosial menyampaikan bahwa di lapangannya, sampai sekarang ini praktis. Tidak ada keluhan karena kebutuhan untuk puasa, sahur, dan sebagainya tertangani secara baik," ujar Pramono.

Bukan hanya itu, eks sekretaris kabinet ini juga telah meminta agar dapur umum selalu diaktifkan untuk melayani warga.

"Jadi, dapur umum juga saya minta untuk diaktifkan di lapangan dan yang terakhir saya juga minta untuk pemerintah Jakarta tidak lagi hanya sekadar menangani yang bersifat jangka pendek, tetapi jangka menengah, panjang," tandasnya.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: